Tanpa terasa kita sudah memasuki di akhir Minggu. hari Jumat berkah mengawali pagi ini dengan shalat subuh 2 rakaat setelah itu melanjutkan aktivitas dengan membersihkan rumah. saya menumpuk sampah yang akan di bakar sore nanti.
Pukul 07.30 Wib saya mengeluarkan motor, setelah selesai mandi cuaca di pagi ini cerah. embun pagi masih menetes di ujung dedaunan. hari ini saya Berbelanja kebutuhan lebih awal. saya ingin berbagi kepada ibu-ibu majelis yang mengaji di hari Jumat.
List keperluan yang saya butuhkan telah diketik di ponsel pintar. tiba di tukang sayur, saya membeli 1 kilogram wortel. 1 kilogram kentang. saya mengambil beberapa helai seledri dan daun sop. 3 ons cabe rawit. saya mengambil satu persatu keperluan yang dibutuhkan lalu menimbang nya. saya membeli sawi hijau dan bihun jagung. rencana nya saya akan membuat bihun goreng dan di bagikan kepada ibu-ibu yang mengaji di masjid. Total semua belanjaan saya seharga Rp 70.000 atau setara dengan 16 Steem.
Tiba dirumah saya langsung mengeksekusi bahan-bahan tersebut. saya langsung memanaskan air untuk rendaman bihunnya. ibu membantu mengupas wortel. saya melanjutkan membuat bumbu bihun goreng nya. bumbu racikan sendiri lebih enak, bisa kita sesuaikan bumbunya. setelah selesai menumis bumbu lalu memasukan wortel dan dilanjutkan dengan bihun nya. Saya menambahkan sedikit kaldu ayam bubuk dan kecap manis.
Bihun siap sajikan dalam cup makanan ditambah dengan timun. lalu dibawakan ke masjid oleh ibu. menu makan siang hari ini saya membuat ayam kampung masak kari. saya mengeluarkan ayam dari lemari es, melanjutkan memeras santan. bumbu kari andalan ibu telah siap di blender. setelah selesai menumis bumbu saya memasukan ayam nya lalu santan. ayam kari masak ibu pun pulang dari masjid.
Sore hari nya setelah selesai shalat ashar saya mengambil bahan-bahan dikulkas wortel dan kentang. saya ingin membuat isian risol. akhir-akhir ini aku gemar membuat risoles yang banyak dan disimpan di lemari es. disaat lapar kami akan menggoreng nya.
Malam harinya selepas magrib saya keluar dengan ibu membeli beberapa obat di apotik. lalu melanjutkan untuk makan malam. saya mengajak ibu untuk makan Seblak, tempat makan yang baru buka di daerah kami. rasanya kurang nikmat di lidah kami. selesai makan kami kembali kerumah.
Malam semakin larut saya mencuci muka, lalu melanjutkan memakai skincare wajah. saya mematikan lampu dan menghidupkan lampu tidur, berdoa untuk rasa syukur hari ini. Hanya ini kegiatan untuk hari ini, terima kasih untuk teman-teman yang meluangkan waktu untuk menghampiri postingan saya yang masih banyak kurang nya.
Semoga setiap sedekahya menjadi berkah ya kak, dan semoga ibu kakak sehat selalu
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Aminn ya rabbal alamin, terima kasih sudah berkunjung ke postingan saya🙏☺️
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Konten bagus dan mendapatkan dukungan kurasi 100% dari saya. Teruslah membuat tulisan berkualitas untuk post di Steem :)
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terimakasih pak @waterjoe ☺️🙏
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit