Hari Senin selalu identik dengan hari yang sibuk ya, Steemian.
Bukan hanya bagi orang yang kerja kantoran, tapi juga bagi ibu rumah tangga seperti saya.
Tadi pagi, sebelum memulai aktifitas rutin saya selalu mengawali hari dengan menyiapkan sarapan untuk keluarga. Karena anak - anak sekolah daring maka kegiatan pagi saya bisa agak santai alias tidak terburu - buru. Sarapan yang saya siapkan untuk tadi pagi juga yang simpel aja, roti bakar telur keju yang jadi sarapan favorit anak - anak.
Selesai menyiapkan sarapan, kami sekeluarga pun sarapan bersama sambil ngobrol santai. Selesai sarapan, suami bersiap - siap untuk membuka toko tempat usahanya, anak saya yang perempuan membantu merapikan kamar dan anak saya yang laki - laki bersiap - siap untuk latihan fisik sebagai penunjang olahraga panahan yang ditekuninya selama ini. Dan saya pun lanjut beres - beres rumah.
Roti bakar telur keju
Selesai beres - beres rumah, saya pun membersihkan diri sebelum melanjutkan kerjaan selanjutnya. Selesai mandi saya langsung menyiapkan bahan - bahan untuk memasak menu makan siang. Biasanya saya menghabiskan waktu kurang lebih 1 jam untuk menyiapkan 2 menu masakan, selesai masak bertepatan dengan waktu adzan dzuhur dan saya pun langsung berwudhu untuk melaksanakan shalat dzuhur lalu lanjut makan siang. Setelah makan siang saya pun bergegas mencuci peralatan dapur dan piring kotor.
Tugas selanjutnya adalah menyelesaikan 2 buah deadline saya sebagai admin online dan juga menyelesaikan banner event untuk STEEMIT ARCHERY COMPETITION CHAMPIONSHIP yang akan dilaksanakan minggu depan di klub WAC Lhokseumawe di bawah binaan coach @akbar2468
Banner event archery championship
Setelah deadline selesai, bertepatan dengan waktu Ashar dan saya pun segera bersiap - siap untuk shalat Ashar. Selesai shalat Ashar saya merebahkan tubuh sejenak sebelum melanjutkan latihan panahan dengan anak laki - laki saya di lapangan belakang tempat kami tinggal.
Sekitar jam 17.00 kami mempersiapkan alat untuk panahan dan kami mulai latihan di jam 17.15.
Saat sedang asyik latihan tak terasa sampai adzan magrib berkumandang, kami pun menghentikan latihan, membersihkan diri dan shalat magrib. Setelah shalat saya menyiapkan makan malam, lalu makan bersama dan lanjut shalat isya. Dan akhirnya saya pun bisa bersantai sambil membalas chat dari teman, grup dan juga tim admin online.
Sekian cerita kegiatan saya hari ini, sampai jumpa di cerita selanjutnya ya Steemian
mantap Banner nya... semoga tidak ada halangan apa2 samapi hari H ka @jengfeb
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Aamiin, semoga lancar & sukses acaranya
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
This post has been rewarded by @steemcurator08 with support from the Steem Community Curation Project.
Follow @steemitblog to get info about Steemit and the contest.
Anroja
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit