Alhamdulillah, malam yang penuh berkah mendatangkan kabar gembira yang penuh berkah. Setelah menyelesaikan buka puasa bareng keluarga di rumah pada hari pertama Ramadhan ini. Sambil menunggu waktu shalat tarawih, saya mengambil waktu untuk mengucek-ngucek handphone hingga membuka akun steemit.
Sebuah notifikasi dari akun @steem.sea muncul di akun saya, saya pun membukanya. Alhasil, sebuah hadiah besar yang diberikan kepada saya yakni kembali menjadi salah satu pemenang Photography in Contest - A Better Life With Steem Part 64th terbaik dalam minggu ini. Yang menjadikan saya lebih senang adalah postingan saya berdiri tegak di nomor urut pertama.
Saya sangat bersyukur, tentunya momentum ini membuat saya semakin giat dalam berkarya, membuat postingan sebaik mungkin. Saya sangat berterima atas segenap pihak yang telah membimbing, membina serta menegur ketika saya melakukan kesalahan, inilah yang saya harapkan sebenarnya demi kemajuan pribadi ini.
Lewat tulisan ini saya mengajak seluruh steemian di mana pun berada, konsisten dalam berbuat sesuatu adalah kuncinya kesuksesan. Kedepannya saya akan selalu mencoba memberikan update terbaik dan bermakna untuk platform hebat ini. Semoga di setiap hasil goyangan jari jemari saya bisa kalian ambil manfaat dengan harapan memperbaiki jika terjadi kesilapan dan kesalahan.
Jujur, saya sangat senang. Ini merupakan penghargaan yang sangat bernilai harganya bagi saya, apresiasi ini tentunya menjadi sebuah semangat baru yang akan tumbuh di hari selanjutnya bagi pribadi ini, Insya Allah.
Terima kasih banyak saya ucapkan untuk komunitas ku tercinta @steem.sea
Ucapan terima kasih juga saya haturkan untuk bapak @anroja, bang @nazarul begitu juga bang @ikhsan01, @herimukti dan @mirzamg serta @alfirdaus yang selalu memotivasi saya kearah yang lebih baik dalam menulis di platform #steemit hebat ini.
Selamat juga saya ucapkan kepada steemian yang menjadi pemenang dalam kontes ini:
@malek92
@rahmat.aqil
@elweyraiser
@ajirfalaky