The Diary Game (March 30, 2021) - Undangan Tasyakuran Untuk Steemian Indonesia

in hive-103393 •  4 years ago 

1617109254422.jpg

Aku mulai dari jam 7 saja, karena tidak tidur malam hari, aku ke kamar mandi cuci muka, gosok gigi dan membasuh muka dengan sehelai handuk. Setelah itu menikmati sebatang rokok dan segelas kopi. Minum Kopi di pagi hari sambil menyesap rokok rasanya sangat nikmat. Lain dengan orang yang bukan pecandu rokok, mereka akan menikmati pagi dengan cara sendiri.

Tidak lama aku duduk, istriku datang dan meminta dibeliin roti. Aku bilang bahwa ini masih terlalu pagi, aku akan keluar jam 9 nanti. Aku kembali mengeluarkan sebatang rokok magnum milk dari bungkusnya dan menyesap sebatang lagi.

1617109254431.jpg

Tepat jam 9:03 aku bergegas ke toko roti tempat biasa aku berlangganan. Aku tidak butuh waktu lama di toko kue, langsung masuk dan mengambil kue yang kubutuhkan. Sekalipun aku tidak terlalu sering berbelanja di sini tapi setiap aku datang roti itu selalu sudah tersedia menunggu, toko ini memang keren, pikirku.

Perjalanan belanja dan pulang menghabiskan waktu setengah jam, itu artinya aku tiba di rumah hampir jam 10. Tidak lama aku duduk hp ku berdering dari seorang teman untuk menengok kambing yang kami butuhkan. Kami pun sepakat untuk menjenguk kambing itu di sebuah perternakan yang ditunjuknya. Setelah berbicara tidak lama aku menutup hp dan bergegas masuk. Dan berniat untuk mandi.

Pukul 11 setelah mandi aku duduk sebentar di depan laptop, memeriksa beberapa foto yang sudah kuambil di kawasan persawahan. Foto-foto itu terlebih dulu aku bersihkan dan kuedit biar terlihat menarik. Aku hanya butuh satu jam berkerja dalam mengedit gambar, yang penting ketekunan yang harus aku tingkatkan. Selebihnya foto itu aku pilih satu-persatu untuk ku posting sesuai kebutuhan. Itu ada pekerjaan ku sehari- hari.

Tidak bisa dilewatkan jam tidur, setiap siang sudah menjadi rutinitas. Istriku juga tidak begitu memberatkan aku bila sudah masuk jam siang. Dia tidak menyuruh lagi ini itu, dan jam istirahat siang kujalani dengan tenang.

Jam 4 aku bangun, seperti biasa yang namanya rutinitas memang kita selalu melakukan hal yang berulang-ulang, seperti mencatat yang itu itu saja. Sesudah salat ashar, aku menunaikan janji dengan teman untuk menjenguk kandang kambing.
1617109254427.jpg
Sampai di kandang kambing aku sangat tertarik melihat kandang yang luas itu. Di situ aku lihat puluhan kambing berkumpul dan makan berjamaah. Kambing-kambing itu terlihat sehat dan segar. Hari ini aku akan memilih seekor kambing yang sehat dan gemuk. Kambing ini untuk kenduri Akikah putriku. Kambing untuk akikah harus dipilih kambing jantan yang belum dikebiri atau disunat.

Setelah membayar satu ekor kambing aku minta pamit, pemilik kambing itu hanya meminta aku memberinya panjar saja, sebagai tanda jadi. Aku menyerahkan uang tiga ratus ribu, berapa hari kemudian dia akan mengantarnya.

Pulang dari menjenguk kambing aku tidak langsung ke rumah, aku membelok ke arah kedai kopi, tempat kami menuntaskan malam dengan secangkir kopi. Malam ini aku mengundang beberapa teman yang aku temui di warung di acara akikah putriku beberapa hari lagi. Aku juga menulis postingan tentang ceritaku hari ini, saat aku membeli kambing ke kandangnya lansung.

1617109254422.jpg

Akhirnya malam ini tema yang kami bicarakan memang agak beda dengan lainnya, kami membicarakan tentang seluk-beluk kambing. Dan ternyata ini menjadi pembahasan yang tidak kalah menarik, daripada pembahasan seputaran dunia Cryptocurrency. Cryptocurrency tidak bisa masuk dalam kandang kambing dan anehnya kandang kambing bisa memasuki dunia Cryptocurrency, kelakar seorang teman yang disambut oleh gelak-tawa kami malam ini.

Undangan Tasyakuran Aqiqah Untuk Steemian Indonesia

Bismillahirrahmanirrahim
Assalamualaikum Wr.Wb

Dengan memohon nikmat dan ridho Allah SWT .
kami sekeluarga bermaksud mengundang bapak/ibu/teman-teman dan sahabat Steemian untuk berkenan hadir tasyakuran aqiqah putri kami :

Raisa Almahyra Fahlevy

Yang insya Allah akan di laksanakan pada :

Hari/tanggal : Sabtu ,3 April 2021
Pukul : 11.00 s/d selesai
Alamat : jln.peutua rumoh rayeuk gg syedara lr 4,depan warnet alief tumpok teungoh kota lhokseumawe

Merupakan suatu kehormatan bagi kami sekeluarga apabila bapak/ibu/teman-teman dan sahabat berkenan hadir di tasyakuran putri kami .

Atas kehadiran dan do'a nya kami ucapkan terimakasih

Note : pakai masker dan membawa handsntzer

Jangan Lupa Bahagia

follow_levycore.gif

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Nyoe undangan terbuka untuk mandum steemian bg nyoh ?

Betoi bang, Menyoe na waktu dan kesempatan neu meulangkah u rumoeh bang beh 😁🙏

Get bg, insyaallah, nyoe hna hlgn sapu 😊

Amiin, Terima kasih bang @fackrurrazi :D

Sama-sama bang @levycore 😊

IMG_20201008_202623.jpg


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
Anroja

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP

Terima kasih atas undangannya bang..😊😊

Sama-sama Bang @anroja :D

Semoga kita semua menjadi sahabat sejati. Salam kompak selalu

Betul itu buk @nurhadijah :D

Terima kasih undangannya. Semoga troeh ban hajat.

Amiiin. Terima kasih pak @darmawanbuchari :D

Sama sama

Terima kasih undangan nya @levycore, semoga acaranya berjalan lancar.👍👍

Amiiin.. Terima kasih banyak bang @ewiendos ,:D

Kembali 😊