The Diary Game-Betterlife (Minggu,26 desember 2021) jalan-jalan di hari minggu

in hive-103393 •  3 years ago  (edited)
Hallo sahabat steemians semua,Apa kabarnya hari ini, semoga sahabat steemians semua dalam keadaan sehat walafiyat, amin.

Pada hari minggu ini saya sangat bersemangat karena suami saya libur berkerja, hal yang paling utama saya lakukan ketika bangun tidur adalah sholat subuh. Setelah shalat subuh tepat pada jam 06.00 wib saya siap-siap untuk memberes rumah, seperti memasak, menyapu, mencuci pakaian.

Setelah pekerjaan rumah beres tepat jam 8.00 wib saya membangun kan anak-anak untuk mandi pagi, setelah mandi saya menyiapkan sarapan untuk mereka.

Tak terasa sudah hampir siang saya pun bergegas untuk shalat zuhur,setelah shalat zuhur kami berencana untuk pergi jalan-jalan ke tempat wisata pantai lancok bayu,aceh utara.

Dipertengahan jalan kami membeli kepiting, karna anak pertama saya minta mie kepiting, jadi kami membelinya. Sesampai di pantai kami duduk di pondok trieng lancok dan kami memesan mie kepiting, sambil menunggu mie kepitingnya siap kami foto-foto bersama keluarga kecil kami.

Screenshot_2021-12-30-20-30-41-25.jpg

Screenshot_2021-12-30-20-30-18-25.jpg

Screenshot_2021-12-30-20-29-59-05.jpg

Screenshot_2021-12-30-20-29-20-02.jpg

Tak terasa mie kepiting pesanan kami sudah siap,dan kami langsung memakan nya.

Jam 06.00 wib tak terasa sudah hampir 5 jam kami di pantai lancok, saya pun bergegas untuk pulang karna takut kemalaman apalagi ada bayi, setelah sampai ke rumah jam 07.00 wib sudah magrib saya pun bergegas untuk mandi setelah mandi saya menunaikan kewajiban saya untuk shalat magrib.

Setelah shalat magrib saya,suami beserta anak-anak duduk sambil cerita-cerita keseriuan kami di pantai lancok. anak saya senang sekali bisa pergi jalan-jalan karna ayah nya sibuk berkerja.

Tak terasa jam sudah menunjukkan 09.00 wib saya, anak-anak dan suami pun bergegas untuk tidur karna besok hari senin jadi suami harus pergi bekerja. Sahabat steemians inilah kegiatan kami di hari minggu 26 desember 2021.

Sampai disini aja ya,terimakasih sudah mampir salam dari aku @linda94

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!