The Diary Game Season 3, 26 Juli 2021, Waktu Berlalu Begitu Cepat

in hive-103393 •  3 years ago  (edited)

Hy steemian, ini cerita mengenai aktivitasku di tanggal 26 Juli 2021, kemarin.

Terkadang waktu terasa berlalu begitu cepat dan terkadang pula waktu terasa berlalu sangat lama.

Akhir-akhir ini aku merasa waktu berlalu begitu cepatnya, rasanya baru saja aku tertidur tiba-tiba sudah pagi, rasanya baru tadi aku bangun pagi tiba-tiba sudah sore saja.

Benar ternyata, jatuh tempo itu lebih bikin deg-degan dari pada jatuh cinta.

Belakangan ini aku terus mengejar waktu untuk berjuang meraih toga, tertidur hanya beberapa saat kemudian melanjutkan menatap layar laptop lalu terjaga sampai pagi.

20210726_092625.jpg

Jam 8 aku dan Devi temanku berangkat untuk mengeprint revisian skripsi yang sudah aku revisi, setelah di print aku memeriksa lagi penulisannya masih ada yang salah atau tidak dan merevisinya lagi. Setelah menurutku tidak ada lagi penulisan yang salah barulah aku menghubungi dosen pembimbingku, lalu kami berangkat menuju kampus dan kami menunggu dosen di lobi depan ruang prodi.

20210727_165943.jpg

Setelah sekitar satu jam kami menunggu dan ruang prodi masih terlihat sepi, kami memutuskan untuk menonton sidang salah satu mahasiswa matematika di ruang Lab Matematika. Baru menyimak sekitar setengah jam jalannya sidang, aku harus langsung menemui dospemku di prodi karena beliau sudah merespon pesanku.

20210726_101542.jpg

Selesai konsul, aku dan teman-temanku meninggalkan kampus untuk mencari makan siang, Mie Pangsit Flamboyan yang berada di Prada menjadi pilihan kami untuk dinikmati. Sambil makan kami juga berdiskusi tentang skripsi yang masih harus di revisi.

Setelah makan siang aku mengunjungi kos salah adik letingku di PMA untuk meminjsm laptopnya yang ada aplikasi untuk mengolah data statistik, tadinya aku ingin meminta dia mengajariku bagaimana cara penggunaan aplikasi tersebut, namun karena dia pun tidak tau caranya, aku harus mempelajarinya terlebih dahulu di youtube.

Jam setengah 4 sore aku pamit karena ingin menonton sidang salah satu mahasiswi PMA yang dosen pembimbingnya sama denganku, aku ingin melihat bagaimana suasana sidangnya dan pertanyaan-pertanyaan apa saja yang diajukan oleh penguji.

Sidangnya dimulai dari jam 16.30, sampai jam 17.45 aku disitu baru satu orang penguji yang bertanya, si mahasiwa diserang dengan pertanyaan yang bertubi-tubi oleh penguji 1, lalu dilanjutkan dengan pertanyaan dari penguji 2, jam 17.58 aku meninggalkan ruang sidang karena temanku Devi sudah mau pulang, aku pun ikut pulang dengannya.

PicsArt_07-27-04.58.15.jpg

PicsArt_07-27-04.55.38.jpg

PicsArt_07-27-04.47.30.jpg

Sebelum pulang terlebih dahulu kami mencari makan malam agar kami tak perlu keluar lagi pas malamnya. Setelah makan barulah kami pulang, dan dijalan pulang seperti biasanya pemandangan senja di bantaran sungai Lamnyong terlihat sangat indah dan akan sangat disayangkan jika aku tidak mengabadikan momen tersebut, setelah memotret beberapa gambar barulah kami melanjutkan perjalan pulang.

Terimakasih sudah berkunjung dan terimakasih atas dukungannya😁

By@lizameliza

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  


SELAMAT

Postingan anda telah mendapat kurasi secara manual dari akun komunitas @steemseacurator.
Terimakasih telah berpartisipasi dalam komunitas Steem SEA

Kami akan sangat berterimakasih jika anda bersedia mendelegasikan Steem Power (SP) anda untuk kemajuan komunitas Steem SEA ini

Salam hangat
Anroja

Link pintas untuk delegasi:
100SP 200SP 500SP 750SP
1000SP 1500SP 2000SP 2500SP 3000SP

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.