ASSALAMUALLAIKUM
ASSALAMUALLAIKUM
Halo sahabat steemit apa kabar hari ini ? semoga sehat dan bahagia selalu dimanapun berada y. Kali ini sangat senang sekali saya bisa mengikuti kontes yang menggali ilmu pengetahuan kita dan manmbah pengalaman-pengalaman tentang trauma dan cara menguatkannya. Terima kasih kepada @walictd yang telah membuat kontes ini semoga bisa bermanfaat bagi orang banyak.
Trauma merupakan suatu kejadian buruk yang dapat terjadi di diri seseorang atau gangguan yang muncul setelah peristiwa mengerikan terjadi. Seperti yang kita ketahui trauma ini biasanya di bagi menjadi tiga trauma akut, trauma kronis dan trauma kompleks. Sebelumnya saya mengetahui sedikit tentang trauma ini sebab saya kuliah dengan jurusan yang sedikit banyak nya belajar tentang psikologi.
Bagikan sebuah pengalaman Anda tentang suatu kejadian masa lalu yang sangat menakutkan atau traumatis. Apa yang membuat kejadian tersebut sangat menakutkan bagi Anda?
Kejadian yang paling menakutkan bagi saya yaitu trauma yang sampai saat ini pun masih teringat di memori saya, trauma yang saya alami yaitu tentang peperangan. Ya perpegangan yang pada saat itu saya masih berusia 4 tahun tapi trauma itu masih melekat dan terdengar di telinga saya. Kontak senjata yang terjadi di depan rumah saya yang sangat mengerikan bahkan kami hanya bisa tiarap di bawah tempat tidur yang suruh oleh beberapa anggota TNI untuk tidak boleh keluar ke manapun selama kontak senjata berlangsung ayah yang sangat erat memeluk tubuhku dan ibu juga memeluk tubuh ku berharap kami sekeluarga selamat. Alhamdulillah Allah mengabulkan doa ibu ku yang berharap kami tidak terkena peluru nyasar dan sampai sekarang kami bisa hidup bersama.
Itulah trauma yang saya hadapi di masa kecil jadi jika sekarang mendengar suara tembakan maka saya akan menangis dan menutup telinga saya karena dengan adanya suara tembak mengingatkan kejadian itu kembali lagi. Walaupun sudah sangat lama peristiwa ini namun itu masih membekas di ingatan saya apalagi pada waktu itu saya masih kecil.
Bagaimana cara Anda mengatasi rasa takut atau trauma yang muncul akibat kejadian tersebut?
Mengatasi trauma yang saya alami yaitu dengan perang yaitu:
- membiasakan diri tidak melihat konflik-konflik peperangan baik di tv maupun di media sosial
- membiasakan berfikir positif terhadap siapapun yang memiliki senjata perang
- membiasakan membangun keterampilan pengelolaan stres dan mengubah pola pikir yang tidak baik.
Apakah ada sebuah momen penting yang menjadi titik balik dalam upaya Anda untuk mengatasi masa lalu tersebut? Jelaskan!.
Titik trauma tersebut bisa saya atasi semenjak saya berkuliah dan mengerti bagaimana mengontrol pola pikir dan perasaan trauma itu sendiri. Dengan adanya pengajaran pengajaran psikologi yang saya dapat di kampus bisa mengkondisikan psikologis saya dan membuat diri saya sudah berkurang dari trauma tersebut. Yang sebelumnya saya melihat film tentang peperangan saya takut sekarang semua itu agak sedikit menghilang rasa takut yang saya alami.
Langkah-langkah apa saja yang Anda ambil sehingga bisa melepaskan diri dari bayangan masa lalu yang menakutkan itu?
Langkah-langkah yang saya ambil yaitu dengan membiasakan melihat senjata seperti pistol polisi, tembak dan lain-lain. Yang dulu nya waktu sd saya sangat takut jika melihat polisi dan TNI namun lama kelamaan semua itu berubah dengan seiringnya waktu yang kita jalani. Langkah selanjutnya yaitu dengan berdamai pada diri sendiri dan menganggap bahwa sekarang sudah tidak ada lagi peperangan itu di negeri kita.
Berikan saran atau tips kepada orang lain yang mungkin mengalami masa lalu yang menakutkan dan berusaha untuk melepaskannya?
Setiap orang punya masa-masa trauma mereka namun ada yang bisa menyelesaikan ada juga yang tidak bisa menyelesaikan dan bahkan sampai menghabiskan nyawa mereka untuk menghilangkan rasa trauma tersebut. Namun tips trauma yang saya bisa sampaikan yaitu Sebenarnya trauma itu akan hilang jika kita bisa melawan rasa takut yang pernah kita alami dulu dengan kita melawan rasa takut tersebut maka kita memiliki pendirian yang kuat dan pola pikir yang selalu positif.
Sekian paparan tentang trauma yang saya sampaikan semoga orang-orang di luar sana yang belum selesai dengan traumanya saya doakan semoga cepat selesai jangan terlalu memendam dan biasakan bercerita kepada orang terdekat kita maka dengan kita bercerita mungkin ada sedikit solusi dan kelegaan yang kita dapatkan.
Kali ini saya ingin mengajak teman saya untuk mengikuti kontes yang menarik ini @dewirusli @megaaulia @asnita0110
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Kalau mengingat masa-masa terjadi konflik sangat menakutkankan, apalagi saat mendengar suara senjata yang mengeluarkan peluru, suasana yang mencengkam sungguh mengerikan, tidak sanggub mengingatnya lagi. Semoga kedepan tidak terulang lagi ke jadian seperti ini.
Semoga kita aman dan baik-baik semuanya.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Click Here
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit