The Diary Game ~ Better Life : tanggal 3 Juni 2021 kegiatan rutinitas ku

in hive-103393 •  4 years ago  (edited)

Pada hari Rabu diriku terbangun dari alam mimpi saya menoleh kedinding tepatnya pada jam dinding rupanya jarum jam menunjukkan pukul 05.30 wib.langsung tanpa basa-basi sembari membangun anak laki-laki saya, ternyata isteri bangun cepat dari saya.saya kekamar mandi berudhu dan shalat subuh.
jam 06.10 wib saya menuju ketempat usaha saya untuk mengambil tempe sebagai bahan gorengan.
diwaktu yang singkat saya membeli 3 bungkus nasi untuk sarapan anak dan isteri saya.Jam 6.40 wib saya meluncur motor Scoopy saya dijalan yang sudah padat dengan kendaraan orang - orang berdinas di pagi hari.
Aqil turun dari motor dan dia masuk ke pekarangan sekolah yang sudah ada beberapa siswa berlalu lalang.
Saya kembali menuju ketempat saya bertugas sambil melewati pemandangan yang indah di pagi hari.
Setelah mengisi absen kehadiran jumpa dengan @bakat untuk berbagi tentang steemit.sesaat kemudian saya menjumpai @radjasalman,yang telah hadir diantara kamipun waktu yang sedikit beliau berbagi dengan kami.
IMG20210603081102.jpg
bersama steemit,dari kiri @mujek74.@radjasalman
dan @bakat66

Kebetulan juga hari ini tidak ada jam ngawas maka aku pelajari hal- hal yang menyangkut dengan steemit.Saya juga mendapat arahan dari @fwinanda. saya juga mendapat bimbingan menulis diary ku dari @sari82.
sambil menikmati beberapa potong kue yang dibarengi dengan minuman ABC kopi susu.Kususun laporan kegiatan ekstrakurikuler disekolah yang diminta oleh pihak sekolah.
Hari semakin siang perut mulai kempes saya keluar menuju ketempat warung mie bang Jay dijalan Darussalam Lhokseumawe.
setelah zhuhur, dan kemudian mengisi absen pulang .dalam perjalanan pulang saya mampir di Alfamart untuk belanja susu buat anak kecil saya si Arsya.
IMG20210603155144.jpg
di toko Alfamart Geudong Aceh Utara

jam 16.00 wib saya tiba dirumah begitu saya masuk semua anggota keluarga tertidur pulas.Saya makan siang dengan menu enak banget yang sudah disiapkan oleh istri tercinta.Sejenak saya beristirahat untuk melepas kelelahan dalam aktivitas saya ditempat saya bekerja sebagai guru.
Selepas magrib saya pergi ke warung untuk membantu karyawan kerja.
Setelah warung kami tutup anak Minta dibeliin burger di kedai simpang mulieng dan kembali kerumah tapi sesampai depan warung kopi ngobrol sejenak bersama teman sekampung.sambil duduk kami menikmati segelas jahe panas, bercerita tentang kehidupan sehari - hari .
IMG20210603223124.jpg
warung kopi yang sering saya singgah

dan akhirnya saya kembali kerumah untuk beristirahat bersama keluarga tercinta.

by semuanya

wassalam sukses steemit

@mujek74

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

This post has been rewarded by @steemcurator08 with support from the Steem Community Curation Project.

Follow @steemitblog to get info about Steemit and the contest.

Anroja