The Diary Game (06 Mei 2024) - Memberi Arahan dan Diskusi Bersama Steemian Baru

in hive-103393 •  7 months ago  (edited)


Aktifitas di awal pagi ini, aku bangun setelah beristirahat beberapa jam, semalam aku dan beberapa rekan asrama lain tidur di fasilitas kegiatan Rakornas Lesbumi NU. Sore nanti adalah acara penutupan akhir di kegiatan tersebut. Suasana yang berbeda dengan tempat yang berbeda, aku sedikit menyesuaikan dengan keadaan disana. Azan shubuh berkumandang, masjid terdekat dari daerah tersebut sekitar 500-an meter. Aku tidak tau kenapa ishoma dalam kegiatan tersebut kurang begitu tertib. Sehingga, jika jadwal salat tiba, aku lebih memilih salat ke masjid dibanding di balai yang disediakan, tampak kurang meyakinkan untuk salat disana.


Suasana selesai shubuh

Memberi Arahan Dan Diskusi Dengan Steemian Baru

Pukul 8.00 tepat, kami keluar ruang untuk mengambil makanan di meja registrasi untuk sarapan pagi bersama. Sambil menikmati makan pagi, kami sharing dan diskusi mengenai steemit. @hidayatuuridha @zee15 (Raja Marwazi) dan @hujan2 (Saiful Akmal) adalah rekan seasramaku yang telah bergabung ke dalam platform ini sejak beberapa hari yang lalu Mereka merupakan mahasiswa Aceh sama sepertiku yang menempuh studi di Yogyakarta. Bisa dilihat dari postingan pengenalan mereka di bawah ini:
Achivement 1 hidayaturridha
Achivement 1 Raja Marwazi
Achivement 1 Saiful Akmal


Diskusi dengan steemian baru

Aku memberi arahan terkait pengenalan awal dan saling diskusi terkait cara pengelolaan akun steemit yang baik. Tugas achievement 1 telah mereka selesaikan namun ada 2 lagi yang belum terverivikasi. Harapannya bg @heriadi selaku salah satu verifikator untuk Indonesia bisa segera memverifikasi akun mereka.

Selanjutnya, aku juga telah melakukan lebih banyak power up pada semua hasil reward yang kudapatkan sejak awal tahun lalu. Harapannya sebelum akhir tahun bisa mencapai 1000 atau 2000 steem power. Mohon support dan dukungannya.

Screenshot 2024-05-08 065944.jpg

Screenshot 2024-05-08 070041.jpg

Jumlah Steem Power saat ini

Setelah diskusi dengan steemian baru, aku pamit untuk kembali karena siang ini ada jadwal kuliah mengenai tutorial penggunaan aplikasi pemodelan transportasi. Termasuk cara menghitung tingkat kepadatan pada suatu lalu lintas. Aplikasi yang digunakan sedikit jadul karena harus menggunakan windows XP untuk menjalankannya. Sehingga aku perlu menginstal program windows XP terlebih dahulu sebelum menjalan aplikasi pemodelan tersebut.

Tepat pukul 15.00 siang, perkuliahan selesai dan ada beberapa tugas yang harus diselesaikan terkait materi pemodelan transportasi yang telah diberikan. Salah satunya memodelkan lalu lintas Yogyakarta dengan data mentah yang telah tersedia.

Sore saat matahari mulai beranjak ke Barat, aku kembali dalam kegiatan Rakornas Lesbumi NU, Sore ini merupakan agenda terakhir sekaligus penutupan acara. Tak lupa aku mengambil cendera mata yang telah disediakan oleh panitia di meja registrasi. Suasana haru, sedih dan tangis bercampur dalam kegiatan tersebut saat sesi bersalaman. Satu persatu kafilaf dan delegasi daerah meninggalkan tempat tersebut. Termasuk kami, delegasi Aceh juga izin pamit setelah selesai Maghrib.


Proses acara penutupan

Sungguh pengalaman yang luar biasa bagi kami bisa bertemu dengan para budayaman-budayawan daerah termasuk Mbah Sujiwo Tejo yang juga menjadi Guest Star dalam kegiatan rakornas ini. Selain itu, atmosfer lingkungan NU sangat kental dan mengajarkan banyak hal dan juga sejarah untuk kami yang baru pertama mengikuti kegiatan tersebut.

Salam untuk semua steemian dalam komunitas ini.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  
Club75
DescriptionAction
Plagiarism-Free
Bot-Free
Verified User
Beneficiary Rewards
Support burnsteem25
Voting CSI3.5

Terima kasih telah berbagi bersama di sini.

Terimakasih bg @anroja atas dukungannya 🙏