The diary game, 20 Agustus 2021 : Jum'at Baroqah

in hive-103393 •  4 years ago 

Assalamualaikum wr. wb
Salam bahagia untuk sahabat steemian semua di manapun anda berada.

Hari ini saya memulai aktivitas the diary game saya dengan bangun pagi lebih awal seperti biasanya. Disini saya memulai aktivitas setelah bangun pagi seperti biasanya menjalankan kewajiban sebagai muslim yaitu shalat shubuh selanjutnya barulah dengan berbagai aktivitas rumahan lainnya.

Saya mulai menyibukkan diri dapur untuk mempersiapkan sarapan pagi untuk keluarga. Kemudian mempersiapkan juga kebutuhan sekolah anak-anak. Setelahnya barulah saya mempersiapkan diri sendiri untuk berangkat mengajar ke sekolah.

Setelah semuanya saya mengeluarkan sepeda motor sebagai transportasi harian saya. Saya ini saya harus mengantar anak terlebih dahulu ke SD Negeri 1 murah mulia. Setiba di sekolah anak saya, saya pun menurunnya dari sepeda motor, kemudian salaman dan menunggu anak memasuki pekarangan sekolah barulah kemudian memutar kan sepeda motor saya untuk menuju ke sekolah saya mengajar yaitu SMAN 6 Lhokseumawe.

Setibanya di sekolah sayapun langsung memarkirkan sepeda motor saya ditempat parkir seperti biasa. Kemudian masuk ke ruang dewan guru menyimpan tas.

Karena hari jum'at di sekolah kami selalu ada Yasinan bersama siswa dan guru di lapangan, maka saya pun menuju ke lapangan tempat dewan guru dan siswa berkumpul untuk kegiatan rutin jum'atan. Hari jum'at ini ada zikir dan do'a bersama secara virtual dengan sekda Aceh.

IMG_20210820_080913_575.jpg

IMG_20210820_081700_605.jpg
Ini suasana kami di lapangan sekolah.

Setelah do'a dan zikir bersama di lapangan, masing-masing dari guru bersiap untuk masuk kelas untuk mengajar. Dan saya pun bersiap untuk mengajar ke kelas XII IPA 1. Saya mengambil semua bahan ajar dan bersiap masuk kelas. Untuk hari ini materi ajarnya adalah "Limit di Keberhinggaan Fungsi Trigonometri". Dikelas ini saya mengajar sampai bel istirahat berbunyi.

Saya melanjutkan mengajar lagi 2 jam pelajaran terakhir pada kelas XII IPA 2. Disini juga mengajar sampai bel pulang berbunyi. Saya menutup pertemuan kelasnya dan keluar.

Ini suasana kelas XII IPA 2 hari ini

IMG_20210820_111750_366.jpg

Karena sudah jam pulang, maka saya pun bersiap-siap untuk pulang.
Dan ini suasana pada saat jam pulang sekolah.

IMG_20210820_112419_789.jpg

Saya mengambil sepeda motor saya ditempat parkiran dan bersiap pulang. Saya pun pulang dan singgah terlebih dahulu membeli kebutuhan dapur di pasar gedong. Barulah setelah berangkat pulang lagi menuju ke rumah.

Setibanya di rumah setelah berganti pakaian rumahan, saya mulai menyibukkan diri lagi dengan aktivitas dapur yaitu mempersiapkan makan siang untuk keluarga. Setelah makan siang, saya pun beristirahat sebentar.

Ba'da Ashar saya berangkat ke Dayah Ulumuddin bersama putri kecil untuk mengunjungi putri sulung saya yang sedang menimba ilmu di Dayah tersebut.

Setibanya di Dayah Ulumuddin saya pun memarkirkan sepeda motor saya di tempat parkir biasa, kemudian saya langsung menuju ke asrama putri. Saya duduk dengan putri sulung saya di teras asrama putri sambil mendengar curhatan tentang keadaan seminggu di asrama. Karena saya sudah seminggu baru berkunjung lagi.

Karena sudah sore dan jam kunjungan pun sudah selesai, saya pun keluar dari asrma putri bersamaan dengan jadwal santri berangkat ke mesjid untuk shalat magrib. Saya mengambil sepeda motor saya di tempat parkir dan bersiap untuk pulang. Namun sebelum pulang saya pun mengabadikan foto santri.

Ini suasana santri sedang berangkat ke mesjid untuk menunaikan shalat magrib tentunya.

IMG_20210820_181734_864.jpg

Saya berangkat pulang dari Dayah Ulumuddin tanpa singgah di mana pun lagi. Azan magrib berkumdang, alhamdulillah saya pun tiba di rumah. Selesai magrib kami makan malam bersama. Karena suami saya keluar tempat takziah, maka saya menemani anak- menonton sebentar. Jam 09.30 Wib saya mengajak anak-anak untuk tidur.

Demikianlah the diary game saya hari ini.
Wassalam
@muqni

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja