The- Diary-Game,13 Juli 2024 |perjalanan hari ini

in hive-103393 •  5 months ago  (edited)

Pada pagi hari saya bersama kawan saya yaitu Noval sedang menikmati suasana pagi di depan bilek, kami berbicara tentang berbagai hal kami sangat menikmati suasana sana pagi itu

Dan ketika hampir menjelang siang tepat nya pada jam 10 lebih sedikit saya bersama kawan kawan bergotong royong membangun tenda untuk acara Muharram tahun ini, kami bergotong royong dengan giat karena acara Muharram akan di mulai pada malam Senin nanti jadi kami mempersiapkan segala keperluan yang mungkin belum terpenuhi dan kami beristirahat sejenak untuk memulihkan tenaga agar dapat melanjutkan gotong royong ini.


Pada siang harinya saya berjualan telur gulung di depan kamar saya ,saya berjualan di depan kamar Karena lokasi yang strategis dan tidak jauh dari saya .


Setelah beberapa saat datang lah santri santri berdatangan untuk membeli telur gulung saya, saya lumayan kewalahan karena yang membeli langsung mengantri panjang yang bikin tangan saya kepanasan akibat percikan minyak, tetapi rasa kepanasan itu kalah dengan hasil nya, ya tidak banyak juga keuntungan dari menjual telur gulung tornado ini karena santri yang sedikit jadi modal dan keuntungan juga jadi sedikit


Dan tepat nya pada waktu asar saya solat berjamaah bersama santri dan juga guru di atas balai tersebut.
Setelah solat kita di anjurkan untuk berdoa, maka saya berdoa agar di mudahkan rezeki dan di berikan sehat pikiran dan badan dan yang paling penting saya berdoa agar dibukakan hati saya untuk bisa berbuat baik kepada sesama dan juga di berikan Husnul khatimah nanti ,amin.


Setelah solat dan berdoa saya menyempatkan diri untuk ngopi di kamar sebentar agar rasa lelah dari jualan tadi hilang, dan Alhamdulillah hilanglah rasa lelah saya

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!