Assalamu'alaikum
Al-Qarni dan Aura yang sedang asix bermain
Pagi-pagi buta terdengar suara gedor-gedor pintu dan teriakan yang super melengking ditelinga, “Diyaaaaaaaa, bangunnn!!” Entah berapa kali sudah suara itu terus meneriakiku dari luar, tetapi aku tidak menghiraukannya, Yaps karena aku tau itu tidak lain dan tidak bukan adalah suara al qarni. Dia menyuruhku untuk bangun karena dia tidak punya kawan, karena orang rumah pada sibuk-sibuk untuk berangkat sekolah dan kerja. Karena aku seorang yang tidak ada aktivitas jadi dia menyuruhku untuk menemaninya bermain.
Segera kubukakan pintu kamar dan menyuruhnya untuk bermain didalam kamar saja karena mataku ini masih sangat mengantuk dan aku tidak dapat menahan kantuk ini disebabkan aku begadang semalam gara-gara sakit perut makan pedas.
Waktu terus berputar dan aku lupa kalau hari ini jadwalku untuk mencuci pakaian kotor, segera kubergegas dari tempat tidur menuju kekamar mandi, dan memasukkan semua pakaian kotor kedalam mesin cuci, setelah selesai menjemur semua pakaian, aku mengganti baju dan menuju kepasar untuk membeli ikan.
Sesampainya dipasar aku bingung mau beli ikan apa, karena semua ikan yang ada disana terlihat sudah tidak segar-segar lagi. Karena tidak banyak pilihan akhirnya aku memutuskan untuk membeli udang saja, karena aku melihat udangnya masih segar dan belum terkena es, jadi masih manis dagingnya. Setelah selesai berbelanja aku pulang kerumah dan melanjutkan dengan memasak. Menu hari ini yaitu Udang Tumis aceh kalau dalam bahasa acehnya yaitu Kuah udeng Teucrah.
** Udang Tumis Khas Aceh**
Setelah selesai memasak, aku beristirahat sebentar sambil menyecrol beranda sosmedku. Tak terasa kini aku sudah kealam mimpi kembali.
Jam 03 siang aku memutuskan untuk menyetrika pakaian yang sudah menumpuk dikeranjang kain.
Sebenarnya aku tidak terlalu rapi dalam menyetrika pakaian, karena dari sekolah SMA aku tidak pernah disuruh menyetrika sama mamak, karena mamakku tau kalau aku tidak bisa melipat kain🫣. Namun kali ini aku harus bisa karena kalau suatu saat nanti aku jauh dari orang tua, aku udah mandiri, sudah bisa semuanya kukerjakan sendiri.
Waktu cepat berlalu dan kini sudah sore hari dan aku masih sibuk dengan kain yang masih menumpuk dan tidak selesai-selesai aku menyetrikanya sampai encok pinggang ini. Hmmm yasudahlah akhirnya aku menyerah dan merebahkan tubuh dilantai untuk meluruskan kembali tulang-tulangku.
Dan ketika malam hari, aku hanya menghabiskan malamku dikamar sambil mendengar podcast dari sikutu buku, sambil membuka platfrom steemit membaca postingan orang lain.
Itulah Diaryku untuk hari ini, terimakasii buat teman-teman yang sudah sudi untuk membaca postingan ku🤗🫶🏻.
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terima kasih telah berbagi bersama di sini
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit