Diawali dengan Basmalah!
hai sahabat steemians semuanya!! Dimanapun kalian berada, pada kesempatan kali ini izinkan saya nelisma menceritakan sedikit kegiatan pada hari ini di platform steem-sea. ini pertama kalinya saya posting cerita, dan semoga dapat menambah ilmu saya berkat usaha dan juga dukungan dari sahabat sekalian!🙏
Pagi Hari
Pukul 05.40
Pagi ini saya bangun jam 05.40 setelah bangun saya langsung ke kamar mandi untuk membersihkan diri dan mengambil wudhu untuk melaksanakan sholat subuh dan setelah melaksanakan sholat subuh, kemudian saya membantu ibu untuk membereskan pekerjaan rumah dan memasak untuk sarapan pagi setelah memasak saya langsung sarapan dengan keluarga.
Kemudian!
Pukul 07.40
Menyiram Bunga
Setelah masak saya keluar depan rumah menyiram bunga, Ini juga salah satu rutinitas saya setiap pagi sebagai orang yang sangat cinta terhadap bunga.
Setelah itu saya lanjut mencuci pakaian kotor karena melihat pagi hari ini sangatlah cerah.
Selesai saya mencuci tiba-tiba teman saya menghubungi saya untuk mengingatkan saya kembali bahwa pada pukul 10:30 kami ada janji dengan salah satu orang yang menjadi responden kami untuk di wawancarai sebagai pelengkap penelitian skripsi kami, setelah itu saya langsung bergegas untuk mandi dan siap-siap untuk berangkat bersama teman saya dengan tujuan untuk meneliti responden kami.
Pukul 10.30
Sedang Mewawancarai Responden
Hari yang cerah ini membuat kami begitu bersemangat untuk melanjutkan penelitian, pada jam 10.30 kami berangkat, dan tibalah pada tempat yang dimana kami membuat perjanjian dengan responden tersebut, nah sampainya kami langsung tegur sapa dan memanfaatkan waktu penelitian.
kami langsung mewawancarai salah seorang yg kami tuju yaitu bg Mustafa. dan Alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar dan juga di bantu oleh beberapa sahabat yg lain.
Siang Hari
Pukul 12.30
Makan Siang Bersama Teman Saya
setelah selesai penelitian kami langsung mencari warung untuk makan siang karena perut pun sudah mulai lapar, saya dengan teman saya pun lanjut makan siang di salah satu warung favorit kami. Setelah makan siang kami lansung mencari masjid untuk melaksanakan sholat zuhur seperti biasa.
pukul 14.32
Sedang Membeli buah
Setelah itu kami langsung bergegas pulang dan kami berhenti sebentar mencari makanan untuk di bawa pulang, saya setiap pergi selalu membawa pulang buah, karena keluarga saya dan teman saya sama-sama pecinta buah.
Sore Hari
Sambil jalan pelan-pelan tibalah di rumah teman saya yang satu karna kami berangkat bertiga dan kemudian kami singgah sebentar di rumah teman yang satu lagi namanya muna, dan kemudian jam pun sudah mulai sore. saya bersama warah melanjutkan perjalanan pulang.
Setelah sampainya saya di rumah dengan keadaan yang lelah kemudian adik saya mengajak saya keluar sebntar untuk temani dia beli bakso yang kebetulan bakso tersebut dekat dengan rumah saya.
Bakso Gajah
Malam Hari
Pada malam hari nya setelah sholat magrib saya beristirahat 40 menit sambil menunggu waktu sholat isya setelah melaksanakan sholat isya saya pergi ke dapur untuk membantu ibu saya sangrai kelapa parut untuk hari megang.
Sedang membantu ibu saya
Inilah cerita saya hari ini semoga dapat di bimbing oleh sahabat sekalian.
Terima kasih saya ucapkan kepada @steemcurator01 @steemcurator02 @steemcurator03 @steemcurator06 @steemcurator08 @booming01 & @booming02 @steem @inwi @ernaerningsih &@radjasalman @andri13 yang selalu memberikan semangat kepada saya.
Salam saya
@nelisma