Kali ini saya akan menceritakan tentang seminar hasil kemarin bersama teman seperjuangan nihh. Dimana jadwal seminar sudah keluar dan sudah dibagikan digrup dan dijadwal saya semhas dihari kamis. Pada hari selasa saya sudah membagikan undangan kepada dosen dan tidak lupa juga sebelumnya sudah ngeprint laporan. Agak deg-degan sebenarnya tapi sebisa mungkin tetap bersikap tenang dan semoga dilancarkan.
Nah pada hari rabu tersebut saya ingin menghadiri semhas teman saya yaitu nina dan awi. Tetapi tiba tiba ada anak satu bimbingan pak sayed mengatakan bahwa yang jadwal hari kamis dipercepat karna besok pak sayed ada kegiatan. Sangat panik dong seharusnya besok malah jadi hari rabu. Saya langsung konfirmasi dengan buk ananda selaku dospem 1 saya dan mengatakan hal tersebut. Dan buk ananda pun langsung mengiyakan dan menyuruh saya mengambil baju dan perlengkapan lainnya agar naik semhas hari rabu.
Jantung saya tidak aman sebetulnya tapi satu sisi bagus juga jika dipercepat jadi besok sudah mikir lanjut revisi dan bisa daftar sidang. Saya langsung menghubungi teman se kost minta tolong agar membawa baju semhas dan berkas saya. Segala persiapan sudah siap ppt pun sudah saya kerjaan jauh jauh hari. Masha Allah rencana Allah itu pasti yang terbaik untuk hambanya.
Teman saya nina dan awi sedang tampil dan kata ibuk nanda setelah mereka tampil selanjutnya giliran saya. Saya langsung ke toilet untuk mengganti pakaian. Setelah itu saya duduk didepan ruang semhas untuk menunggu giliran saya. Sembari menunggu saya membuka laporan dan membuka PPT untuk belajar. Tak lupa meminta doa sama ibu tercinta agar dimudahkan segala urusan saya.
Akhirnya tibalah giliran saya untuk masuk ke ruang semhas. Bismillah saja dipermudah segalanya. Kurang lebih 30 menit saya diruang dan ada beberapa revisi yang disarankan oleh penguji. Setelah itu saya pun keluar ruangan dan bertem dengan teman teman. Alhamdullilah walaupun ada sedikit revisi tapi saya sudah ditahap ini sangat bersyukur hanya tinggal selangkah lagi menuju sidang. Semoga Allah mudahkan. Aaaamiinn
Tak lupa untuk berfoto-foto bersama teman seperjuangan yaitu nina dan awi. Sejujurnya ingin naik sekalian bersama nisa juga tapi mau gimana sudah jalannya seperti ini. Saya nina dan awi dihari rabu dan nisa berjuang di hari kamis. Walaupun beda jadwal tapi kami tetap membantu dan berdoa untuk kebaikan satu sama lain. Semangat untuk kita berempat tingkal satu langkah lagi semoga Allah mudahkan. Terima Kasih untuk teman teman sekalian sudah mampir dipostingan saya. Semoga kita selalu diberikan kesehatan olah yang Maha Kuasa, dan jangan lupa untuk bersyukur atas segala nikmat yang sudah diberikan.
Best regards! nurulridhaa |
---|
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Kak @nurulridhaa jurusan SI ya, saya lihat nama pak sayed tadinya sana. Congratulations ya, semoga cepat sidang.
Click Here
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit