Assalamualaikum
Sahabat steemian
Bagaimana kabarnya hari ini semoga hari ini bahagia dan sehat, hari ini saya @rahmatilla kembali berbagi kegiatan saya melalui the diary game dengan sahabat semuanya, semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin..
Hari ini hari minggu dimana semua menikmati hari libur bersama keluarga hari ini kegiatan saya seperti biasa bangun pagi melaksanakan shalat melanjutkan dengan kegiatan di rumah mulai dari membantu ibu menyiapkan sarapan pagi dan pekerjaan wajib saya yaitu mencuci piring, menyapu lantai dan lain-lain, hari ini saya tidak pergi ke toko jahit kakak dikarenakan saya ada keperluan dengan keponakan kami akan pergi ke lhoksukon untuk mencari membeli kain bakal baju yang akan kami pakai nanti nya di saat pesta adik sepupu kami yang tidak lama lagi akan pesta.
Siang hari sekitar jam 14.30 wib saya bersama keponakan saya pergi ke Lhoksukon dan saat kami hendak pergi kakak meminta saya untuk singgah di rumah ibu pelanggan gorden kami yang rumah nya di jalan menuju ke Lhoksukon untuk mengantarkan pesanan yaitu dalaman gorden, setelah menyerahkan gorden nuya kami melanjutkan lagi perjalanan ke Lhoksukon.
di counter hp
Setelah membeli bakal baju yang cocok saya bersama dengan keponakan juga keliling kota Lhoksukon dan kami pulang ke tumah, hampir menjelang sore hari ayah kami menyuruh saya untuk mengambil handphone nya yang rusak dan sudah di bawa ke counter di Parang IX untuk diperbaiki dan hari ini kata petugas yang memperbaiki nya akan siap setelah sampai dan siap membayar saya mengambil handphone ayah dan pulang ke rumah dan menikmati waktu sampai malam hari bersama keluarga di rimah.
Sampai disini diary saya terimakasih untuk semuanya yang sudah mau berkunjung ke laman aku semoga kita semua selalu dalam lindungan Allah SWT. Aamiin ya rabbal a'lamin. Terimakasih semuanya..