Potret sebelum memasuki suasana tegang seminar
Assalamualaikum rakan steemian dimana pun keberadaanya, semoga selalu dalam lindungan Allah Swt.
Sejak kemarin aku sudah sibuk ikut membantu persiapan seminar sahabatku Lala. Hari ini pagi-pagi sekali aku sudah di hubunginya, Lala minta tolong dibelikan beberapa potong kue di pinggir jalan tempat jajanan pagi di Sp. Asean. Aku membelikan beberapa kue yang aku anggap enak untuk di masukkan ke kotak kue para dosen penguji nanti.
Berbagai macam kue basah jajan pagi langganan para pelajar, ibu kantoran, bahkan pengangguran sekalipun
Aku membelinya sekalian mengantarkan sekolah si adik bungsu ku, karena searah perjalanan dengan tempat membeli kue, aku berhenti sejenak sebelum ke sekolahnya, tidak lupa juga dia membeli jajanan sarapan untuk dirinya sendiri.
Seusai aku mengantarkan adik bungsuku ke sekolah, aku langsung balik kerumah, mandi, sarapan, siap-siap untuk berangkat ke kampus. Di perjalanan aku terus di telpon Lala karena tidak ada yang nganterinnya ke kampus. Tetap saja aku harus berhenti di spbu Batuphat mengisi minyak motor yang sedari kemarin tidak terisi. Jika aku paksakan pasti kaku di pinggir jalan. Maklum saja motor ku sudah berumur 5 tahun.
Spbu Batuphat setiap pagi di penuhi antrian
Sesampai di sana aku melihat wajahnya yang pucat pasi, gelisah tidak karuan, entah karena ketakutannya, langsung saja aku mengangatarnya ke ruangan seminar, aku memegang tangannya yang dingin, keringat nya terus berkucuran. Aku ikut membantu menaruh beberapa kotak kue dan buah di meja para dosen, dan tidak lupa aku mempotret wajahku agar suasana tidak begitu tegang.
Beberapa menit kemudian datang dosen pengujinya, wajah pucatnya semakin menjadi-jadi, terus saja aku buat diri nya semangat, tapi entah mengapa, jantung ku ikut berdebar, seakan merasakan apa yang sedang dirasakannya.
Saat seminar berlangsung
Alhamdulillah, seminarnya berjalan dengan lancar, walaupun suasana awal nya tegang. Sesuai sesi foto nya selesai aku pamit pergi menemui dosen pembibing ku, konsultasi beberapa permasalahan yang harus di revisi pada skripsi, setelah semuanya selesai aku pulang, tidak lupa aku antarkan Lala ke kos nya terlebih dahulu. Saat di perjalanan aku teringat pembayaran shopee belum aku selesaikan, aku masuk ke ATM BNI, masih saja aku teringat kejadian yang terjadi beberapa hari lalu.
Aku mampir untuk melalukan transaksi pembayaran shopee
Waktu begitu cepat berjalan, aku sampai di rumah pukul 16.00 Wib, masuk ke kamar menuliskan beberapa kata diary, menonton film, tanpa disadari masuk waktu magrib, seperti biasa malam nya masuk jadwal aku mengajar privat, kebetulan aku juga sudah janji mampir di rumah kakak angkat, jenguk ponaan sambil melihat macam-macam koleksi craft si kakak.
Koleksi berbagai macam manik, dan sejenisnya
Pukul 22.00 Wib aku pulang dengan mata sudah sangat mengantuk, sangking ngantuknya, salah masuk jalan keluarnya 🤣. Untung aja pak satpam nya tidak melihat kebodohanku karena ngantuk yang tidak bisa di toleransi. Sampai dirumah langsung aku rebahkan badan, menutup kelopak mata, masuk ke alam mimpi.
Selesai lah cerita untuk hari ini, sampai jumpa, semoga di beri kesempatan untuk bercerita di hari lain lagi.