The Diary game Season 3, Better Life (22 Mei 2021): "Mengikuti Rapat PPDB dan Belanja Bantuan Kebakaran"

in hive-103393 •  3 years ago  (edited)

50% dari payout post ini saya donasikan untuk @ steem.amal

Halo sahabat stemian semuanya,
Apa kabar ?? Aku harap kita selalu diberi kesehatan oleh Allah swt ..

Pagi

Hari ini aku memulai hariku seperti biasanya, jam 07.30 aku mulai pelajaran di kelas. Jadwal pelajaran dikelas IV Cut Nyak Dhien pada hari ini sama dengan jadwal belajar kemarin. Selama PSBB berlangsung maka proses belajar disekolah pun mulai dari segi jumlah siswa dikelas dan juga dari segi jam belajar di sekolah. Untuk membatasi keramaian di kelas maka pembelajaran di kelas dibagi menjadi 2 shift (2 kelompok). Shift 1 dengan jumlah anak sebanyak 15 siswa dan shift 2 pun sepeti itu. Shift 1 belajar disekolah pada hari senin, rabu dan jum'at saja sedangkan shift 2 belajarnya pada hari selasa, kamis dan sabtu. Untuk pelajarannya shift 1 dan shift 2 sama. Makanya hari ini materi ajarku pun sama dengan materi ajar kemarin.

Jam 11.00 aku dan beberapa guru honorer lainnya yang mendapatkan amanah menjadi panitia penerimaan siswa baru di MIN 3 Kota Lhokseumawe yang akan dilaksanakan pada hari senin tanggal 24 Mei 2021 pun mengikuti rapat arahan dari bapak sekteratis pak @samsul86 dan buk @nafisahsaidah selaku ketua kegiatan tersebut. Saat rapat berlangsung pak @samsul86 banyak memberi arahan dan motivasi untu kami sebagai panitia penerimaa siswa baru berhubung beberapa yang menjadi panitia penerimaan siswa baru kali ini belum berpengalaman sama sekali termasuk aku juga ,, he ,, he ,, hee ,,

IMG_20210522_115140.jpg
Pak @samsul86 sedang memberi arahan ke pada panitia PPDB

IMG_20210522_115128.jpg
Diskusi mengenai link pendaftaran yang sudah dikirim oleh pak @samsul86 ke semua panitia

IMG_20210522_115015.jpg
"Rapat Penerimaan Peserta Didik Baru sedang berlangsung"

Jam 12.00 aku dan beberapa guru yang terdaftar menjadi sahabat steemit pun kami (pak @ ibnusakdan75 , pak @muhammadbakrie , pak @ samsul86 dan buk @nafisahsiadah ) diajak oleh pak @radjasalman untuk membuka ke pasar kota untuk membeli beberapa perlengkapan rumahtangga yang akan disumbangkan ke korban yang menimpa musibah kebakaran tempat tinggalnya yang disebabkan meledak tabung gas yang terjadi ketika bulan Ramadhan yang lalu.

Saat kami inovatif, kami beberapa memasuki toko alat rumah tangga, agar bisa mendapatkan barang dan harga yang bagus. Dan aku dengan buk @saidahnafisah pun berpencar untuk mencari karpet semi hambal yang bisa dijadikan alas tidur untuk keluarga tersebut.

IMG_20210522_123625.jpg
Sedang mencari peralatan makan di toko pertama yang kami singgah

IMG_20210522_123508.jpg
Toko kedua masih mencari piring, gelas dan sendok dengan harga dan kualitas yang sesuai

IMG_20210522_122557.jpg
Memasuki toko selanjutnya untuk mencari peralatan rumah tangga yang belum di beli di toko sebelumnya

IMG_20210522_123247.jpg
Eeiittss,, dispenser pun tak lupa kami tanyakan harganya

IMG_20210522_123350.jpg
Memasuki toko lain untuk mencari dispenser dan ember

IMG_20210522_124256.jpg
Juga membeli alat pembersih rumah, yaitu sapu

IMG_20210522_130656.jpg
Buk @nafisahsaidah sedang menawar harga ke pada abang-abang penjual

IMG_20210522_130511.jpg
2 karpet hambal yang sudah jadi kami bueli

IMG_20210522_125319.jpg
Foto terakhir sebelum pulang bersama buk @saidahnafsiah di toko karpet

Jam 14.00 kami berangkat ke rumah tujuan diarahkan jalan oleh pak @ibnusakdahn75 karena beliau sudah pernah langsung pergi ke rumah keluarga tersebut. Jam 14.30 kami pun sampai ke rumah tersebut dan kami pun langsung menyerahkan beberapa perlengkapan rumah tangga yang sudah kami bawa.
Ketika penyerahan bantuan ini, pak @el-nailul dan pak @nazarul pun juga ikut berhadir. Dan ini merupakan pertemuan pertama aku dengan beliau. Setelah kegiatan tersebut selesai kami pun langsung izin pulang dan melanjutkan duduk – duduk bersama berbincang-bincang-bincang yang didirikan di kafe simpang ardan.

Sore
Jam 16.30 aku pun izin pulang duluan karena azan asar sudah berkumandang. Dan kemudian sesampai rumah aku membersihkan diri dan melakukan ibadah rutinku pada waktu sore hari.

Malam
Aku bersama temanku Miftah berkunjung ke rumah buk Lakbati di panggoi untuk mengambil handphoneku yang ketinggalan di kendaraan ibu tersebut. Kemudian kami mendatangi rumah teman kami Mutia yang besok akan mengadakan acara walimah adik laki-lakinya dikampung Kuta Blang, Lhokseumawe. Tujuan aku dan Miftah berkunjung ke rumah Mutia pada malam ini agar dapat membantu beberapa pekerjaan yang bisa kami lakukan bersama. Jam 22.20 aku pun langsung pulang dan memulai menulis buku harian ini.

Terimakasih telah menyempatkan waktu untuk membaca buku harian saya. Saran dan motivasi untuk lebih menyebmangatkan saya menulis dalam blog ini sangat saya harapkan. Senang bisa berbagi sedikit cerita singkat saya, semoga hal baik bisa dijadikan manfaat bagi yang lain. Terimakasih @anroja, @ernaningsih, @radjasalman, @nazarul, @ el-nailul, @steemitblog, @ steemcuratol01, @steemcuratol02, @cicisaja .

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

bu @ruqaiyah yang baik, terima kasih sudah menyebut saya dalam postingannya. saya senang karena ibu berani melakukan power up dengan sedikit pendapatan yang ibu dapat.

bila ada kesempatan nanti, usahakan untuk melakukan tugas achievement sebagai pendatang baru ya bu? supaya tata letak tulisannya jadi lebih baik dan asyik buat dinikmati. foto, bila berada dalam lokasi yang sama... selain untuk keperluan laporan kegiatan, bisa diedit dulu jadi bertumpuk atau istilahnya di collage. bisa nanti kalau ibu sudah ada waktu yaa?

masih ada beberapa kesalahan dalam penulisan kata, tapi bisa jadi itu karena keyboard hp-nya suka kepinteran milih kata sendiri. blog ... bukan bloq

Baik, terimakasih atas saran nya,, buk @cicisaja

  ·  3 years ago (edited)

selamat ya, semoga berkah.

Untuk penggunaan tagging nya diperbaiki, yaitu sesuai dengan konten.

Iya terimakasih banyak..

Taging growyourown sebaiknya di edit atau di hapus saja dek. Grow your own hanya di pake untuk tulisan yang berhubungan dengan kegiatan becocok tanam atau memelihara hewan ternak. Anyway Selamat ya..dek🤗

Terimakasih atas sarannya kk @sailawana,, tolong pantau kami terus kk ya... Agar bisa lebih baik lagi dalam menulis

Sama-sama🤗