THE DIARY GAME (21 NOVEMBER 2020)steemCreated with Sketch.

in hive-103393 •  4 years ago 

Hai sahabat Steemit semua mungkin saya merasakan kita lama tak bersua, kembali lagi dengan saya @sahrullah apa kabar?
Saya harap kalian masih dalam keadaan sehat saja ya.

Sabtu 21 November 2020
Pagi ini saya terbangun dengan awal dengan suara alarm HANDPHONE yang begitu keras dan nyaring begitu bangun saya pun keluar dari kamar dan langsung membangunkan santri-santri yang masih tidur, sedang membangunkan mereka saya pun pergi ke kamar teman saya yang bertugas pada hari ini yaitu Tgk M.Fajar untuk membangunkan dia karena waktu azan subuh tidak lama lagi akan di kumandangkan.

Setelah itu saya pun keluar dari kamar dia dan kembali mengontrol santri sebentar lagi yang masih ada di dalam kamarnya, tak lama kemudian saya pergi ke kamar mandi untuk mengambil wudhu dan langsung naik ke Musalla hendak melaksanakan solat subuh bersama para santri secara berjamaah.

Alhamdulillah jamaah subuh pun sudah kelar dan berjalan dengan lancar, sesudah itu saya pulang ke kamar untuk mengambil kitab dan langsung memasuki balai ngaji saya pada subuh ini dan masih dengan subuh mana biasanya dengan pelajaran tentang Hadits.

Jam 07:30 wib
Waktu belajar subuh kami di pondok pun selesai, begitu turun belajar saya pulang ke kamar untuk mengembalikan kitab kembali dan sesudah itu keluar dari kamar saya pergi ke dapur untuk mengambil catering sarapan pada pagi ini dan di temani seperti mana biasanya sarapan pagi ini dengan teman saya.

Setelah itu kebetulan saya hari ini dan ada beberapa santri mendapat undangan berdzikir atau biasa di sebut (meudike) di kampung Manyang lancok saya pun naik ke Musalla untuk mengumumkan santri-santri yang akan saya bawa nantinya ke undangan tersebut, kemudian saya pun pulang ke kamar untuk mengambil peralatan mandi dan langsung mandi.

Singkat saja, sesudah itu kami pun menunggu jemputan dari pada sang tuan rumah untuk pergi ke tempat undangan tersebut.


Di rumah tujuan

Sesampai disana (rumah tujuan) kami pun di suruh untuk menyicipi terlebih dahulu makanan yang sudah di hidang kan oleh sang rumah. Tak lama saya pun memulai acara berdzikir (medikeu) tersebut, singkat saja, Alhamdulillah semuanya berjalan dengan lancar dan sempurna.

Kemudian setelah berdzikir seperti mana biasanya di tutupi dengan memakan khanduri maulid yang sudah di hidang kan oleh sang rumah.


Sedang makan khanduri maulid

Kemudian setelah kegiatan tersebut sudah habis saya pun berpamitan kepada sang pemilik rumah untuk pulang kembali menuju ke pesantren. Setiba di pesantren kebetulan jamaah Dhuhur pun baru masuk saya pun dan santri-santri yang ikut undangan langsung ke Musalla untuk mengikuti jamaah Dhuhur yang di imam kan oleh Tgk Abu.


Para jamaah Dhuhur di Musalla tercinta

Jam 17:00 wib
Singkat saja sore pun tiba dan kelihatan beberapa hari ini pada sorenya selalu turun hujan yang lumayan deras. Kemudian saya pergi ke kamar temen saya untuk bersantai sebentar, dan tidak seperti mana biasanya, pada kebiasaannya tiap sorenya kami berolahraga di lapangan komplek pesantren karena cuaca juga kurang mendukung jadi sore ini tidak ada yang mau berolahraga.


Hujan turun lagi

Sedang duduk-duduk sambil berdiskusi datang lah teman saya M.Fajar dia mengajak kami untuk mengambil catering makan sore yang cukup awal karena ada sedekah khanduri maulid sari kampung sebelah yang membawanya ke pesantren kami barusan.


Makan sore dengan lauk khanduri Maulid dan porsi sekeluarga

Setelah itu selesai saya makan sore, saya pun pulang ke kamar mandi untuk mandi karena hari ini saya kembali memasuki mengajarkan privat kepada beberapa santri yang seperti mana biasanya.


Lokal privat ku.

Singkat cerita setelah kegiatan saya sudah kelar dan masih ada lagi kegiatan pesantren lainnya yang harus saya lakukan.

Inilah diary game saya pada hari ini sampai jumpa kembali esok hari semoga besok masih dalam keadaan sehat saja ya.

Lalu saya menulis cerita hari-hari saya untuk mengikuti kontes THE DIARY GAME.

Ini cerita saya hari ini:

SEMUA GAMBAR SAYA AMBIL DENGAN SMARTPHONE REDMI NOTE 7


Salam @sahrullah

Saya ucapkan Terima kasih kepada @anroja yang telah mengajak saya berpartisipasi di The Diary Game.

Terimakasih juga kepada :
@steemcurator08, @ernaerningsih, @muzack1, @inwi, @nazarul, @ikhsan dan komunitas Asia Tenggara.

Ingin mengenal saya lebih detail klik disini

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Mahdal terlihat sangat gembira di foto, sepertinya dia mendapatkan banyak makanan.

#onepercent
#indonesia

Ya begitulah bang, tanpa saya sadari Sambil berzikir pun dia menyempatkan makan🤣

Hahaha
Dasar si kembar.

Hahah

Thank you for taking part in The Diary Game on Steem.

And thank you for setting your post to 100% Powerup.

Keep following @steemitblog for the latest updates.

The Steemit Team

Bersemi kembali fren

Insyallah prend

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja