The Diary Game, Sabtu (07 Agustus 2021)

in hive-103393 •  3 years ago 
Hai sahabat steemians, Bangun pagi hari ini pukul 05'30 saya langsung berwudhuk dan shalat. Selanjutnya saya mencuci pakaian kotor yang sangat banyak karna di tambah dengan baju kotor si kakak yang saya bawa dari dayah kemarin. Saya mencuci sambil menyiapkan sarapan juga. Selesai mencuci saya sarapan dan bersiap ke kantor. Entah tugas apa yang sudah menunggu di sana. Pukul 08'30 saya sampai di kantor. Saya merapikan meja kerja yang sedikit berantakan. Dari luar ruangan terdengar suara pak sarjani ketua k3s yang mengatakan "kok sepi" saya hanya tersenyum aja tanpa menjawab. Selanjutnya saya mengirim data kepala sekolah yang berumur 54 tahun ke bawah untuk di koreksi kembali. Data tersebut merupakan data yang di minta oleh pihak dinas pendidikan Aceh Utara bagian GTK.

Setelah tugas pertama selesai, ternyata ada tugas lagi yang harus di selesaikan segera. Yaitu membuat format daftar peserta pelatihan penyusunan RPP yang akan di laksanakan hari senin lusa. Karna tidak membawa laptop, saya membuatnya di hp saya melalui aplikasi wps office. Setelah format nya selesai, saya mengirimnya ke group whatsap kepala sekolah biar datanya segera diisi. Pukul 10'30 saya tinggal sendiri lagi di kantor, kemudian saya pulang karna saya harus menyiapka bahan kenaikan pangkat/golongan saya sendiri.

Sebelum sampai di rumah saya singgah di pasar dulu untuk belanja. Selesai belanja saya langsung pulang ke rumah untuk memasak. Pukul 12'30 memasak siap, makan siang juga sudah siap. Saya kemudian masuk kamar san rebahan di kasur sebentar. Selanjutnya karna sudah terdengar azan dhuhur saya bangun dan berwudhuk untuk shalat dhuhur. Selanjutnya saya istirahat kembali karna belum ada agenda kegiatan apa-apa. Pukul 15'00 saya mengambil kain jemuran dan menyetrikanya. Satu setengah jam kemudian menyetrikapun selesai. Selanjutnya saya shalat asar. Setelah shalat pukul 16'30 saya menuju halaman belakang karna sudah lama tidak menyapa ke sana.

Pertama sekali saya membersihkan daun-daun kering yang berada di bawah pohon sirsak yang sudah tumbuh besar dan sekarang sudah berbuah. Saya senang sekali melihat tanaman di sana sudah pada rindang dan berbuah.

IMG_20210807_205650.jpgTanaman sirsak yang sudah berbuah

IMG_20210807_205826.jpgTanaman rindang di halaman belakang rumah

Setelah puas di halaman belakang, saya juga menyempatkan diri untuk melihat tanaman di samping rumah. Lain dengan yang di halaman belakang, di sini tanaman nya adalah tanaman hias. Karna saya meletakkan tanaman tersebut di tempat yang mudah terkena air hujan, tanaman saya akhirnya tumbuh hijau dan subur. Meskipun selama ini saya jarang merawatnya tetapi tanaman tersebut tumbuh subur karna kebetulan selama ini sering turun hujan.

IMG_20210807_205752.jpgSuasana taman samping rumah

Yang tidak kalah menarik, di sana ternyata ada tanaman liar yang tumbuh di karung yang berisi pasir. Tanaman liarnya berupa tanaman jenis paku-pakuan. Cantik juga ternyata, dan sayang kalau di buang. Biarlah dia di sana, karna tidak mengganggu tanaman lain. Begitu sibuknya saya dengan berbagai kegiatan selama ini. Tanaman aja gak sempat saya rawat. Ada perasaan bersalah yang begitu dalam sebenarnya karna sudah membiarkan tanaman-tanaman tersebut dalam kesendirian. Untung tidak mati. Kalau gak saya sudah semakin merasa bersalah.

IMG_20210807_205849.jpgTumbuhan liar jenis paku-pakuan

Setelah merenungi sejenak rasa penyesalan itu saya kembali masuk ke rumah karna sebentar lagi sudah masuk waktu salat magrib. Saya kemudian mandi dan langsung berwudhuk. Selesai shalat saya langsung beranjak dari sajadah karna si kecil minta makan. Tidak biasanya dia minta makan cepat, padahal selama ini harus di paksa-paksa biar mau makan. Saya kemudian menyuapi si kecil makan sambil nonton tv. Selesai makan si kecil kemudian bermain kembali sampai pukul 21'30. Saya kemudian istirahat juga dan besok siap menghadapi tantangan hidup lagi. Sekian postingan saya kali ini, sampai jumpa!

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

This post has been rewarded by @steemcurator08 with support from the Steem Community Curation Project.

Follow @steemitblog to get info about Steemit and the contest.

Anroja