rekan steemian @sandiputra @mudajuli @agunng
Hay steemian semua!
Apakabar? Semoga selalu sehat dan jangan untuk Bahagia, Amin.
Hari ini seperti biasa saya akan berbagi cerita tentang keseharian saya hari ini. tidak ada hari tanpa kegiatan begitu lah kira-kira, dimana hari ini saya akan bercerita tentang kebersamaan saya bersama rekan-rekan steemit yang berada di daerah asal saya, yaitu di Arongan Lambalek, Aceh Barat, Aceh.
Pagi-pagi sekali seperti biasa saya dan keluarga terbangun untuk menikmati hidangan sahur yang telah disediakan oleh ibu saya. Setelah itu saya sholat subuh dan kembali tertidur lagi.
Jam 11.40 WIB
Saya terbangun dari tidur, terbangun nya saya dari tidur saya lekas mencuci muka dan langsung membuka laptop untuk melihat-lihat postingan dan perkembangan di Steemit.
Setelah cukup lama saya mengotak-atik laptop,saya pun mendapat panggilan dari ibu saya untuk membantu beliau memasak di dapur.
Jam 17.00 WIB
Setelah selesai membantu ibu masak, saya hari ini ada kegiatan untuk berbuka bersama dengan kawan-kawan steemit yang di daerah asal saya.
Selesainya saya berkemas, dan setelah abang saya (@sandiputra) siap berkemas juga. Kami berdua langsung bergegas berangkat dan juga menjemput dua orang kawan kami yang lainnya.
perjalanan bersama rekan-rekan stemian
Setelah selesai menjemput mereka kami langsung bergegas ke lokasi tempat kami berbuka puasa bersama. Nah, karena terlalu awal sampai ke daerah lokasi, kami pun sepakat untuk terlebih dahulu menikmati angin sepoi-sepoi di pinggir pantai. Sampai kami merasa puas dan karena waktu pun sudah hampir berbuka, kami langsung bergegas ke tempat lokasi yang mana jaraknya tidak terlalu jauh lagi.
suasana dipantai
Jam 18.30 WIB
Kami telah tiba di tempat lokasi berbuka dan ternyata kawan-kawan disitu telah menunggu kami. Tidak butuh lama untuk menunggu akhirnya waktu berbuka pun telah tiba, dan tanpa menunggu waktu lama lagi saya juga langsung menyantap makanan yang telahg di sediakan.
selesai berbuka bersama rekan-rekan
Setelah selesai berbuka dan berbincang-bincang sebentar saya dan kawan-kawan tidak lupa mengambil beberapa foto untuk kenang-kenangan.
foto bersama rekan-rekan buka puasa bersama
Jam 20.30 WIB
Selesai kami selesai berfoto-foto, saya dan beberapa kawan-kawan saya pindah ke tempat lain untuk mencari secangkir kopi. Setelah lama berputar-putar akhirnya kami menemukan tempat yang pas untuk kami nongrong dan berdiskusi.
Cukup lama kami duduk disitu dan satu persatu kawan kami pun tiba untuk join bersama kami. Saya dan beberapa kawan saya duduk disitu sampai pagi sekitar jam 2. Dan setelah itu saya pun berangkat pulang karena jarak rumah saya agak jauh.
diskusi dan menikmati kopi
Nah, itulah cerita saya untuk hari ini dalam bentuk partisipasi saya di komunitas @steem.sea. semoga ini dapat bermanfaat untuk saya dalam membiasakan menulis dan untuk sahabat-sahabat steemian semua.
Hormat saya kepada @anroja @nazarul @el-nailul @radjasalman dana tim lainnya yang selalu mendukung kami disini.
Salam @udinpujangga
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
terimakasih atas dukungannya.
salam sukses
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Selamat, Anda satu salah pemenang kontes yang diselenggarakan oleh Steem SEA, info lebih detail dapat anda peroleh dengan klik disini
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
terimakasih @steem.sea dan semua tim. semoga ini akan menunjang saya agar selalu semangat untuk menulis
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit