50% hasil dari postingan ini saya donasikan kepada @steem.amal
Assalamu'alaikum Steemian
Apa kabar hari ini? Semoga selalu dalam lindungan Allah, ya!
Waktu pagi menjelang siang saya habiskan di kamar saja sambil membersihkan galeri ponsel, entah sudah berapa lama saya tidak mengecek dan membersihkannya. Hari ini bukan jadwal mencuci pakaian maupun menggosok sehingga saya bisa sedikit lebih santai sambil menunggu zuhur tiba.
Ba'da zuhur, nyeri semakin hebat saja. Saya memutuskan untuk tidur kembali karena akan sangat sayang jika saya harus membatalkan puasa. Terbangun setelah azan asar berkumandang, saya salat dan menyempatkan diri untuk singgah di rumah teman saya yang baru saja kehilangan sosok ayahnya. Selepas dari sana, saya bersama keluarga berangkat menuju daerah Pusong Baru untuk menghadiri acara berbuka bersama keluarga besar.
Nenek saya memiliki banyak anak, juga cucu. Sebagian sudah merantau ke luar daerah, beberapa sudah berpulang ke Rahmatullah. Ramadhan kali ini adalah pertama kalinya kami sekeluarga tidak menjalaninya bersama beliau. Nenek yang saya maksud adalah Ibu dari ayah saya, yang merupakan wanita kuat. Setelah bertahun berjuang melawan penyakitnya, Allah lebih menyayanginya dan mengambilnya kembali pada Ramadhan tahun lalu. Tiga hari yang lalu tepat setahun setelah kepergiannya.
Kalau kata orang - orang, saya memiliki dagu dan hidung yang sangat mirip dengan beliau. Seperti orang India, katanya. Memang Nenek masih memiliki darah tersebut dari leluhurnya maka tidak heran beliau memiliki paras layaknya orang India.
Setelah do'a bersama, buka puasa dilanjutkan dengan khidmat. Maklum saja, buka bersama menjadi hal yang sangat jarang terjadi di keluarga besar kami dikarenakan kesibukan masing - masing di daerah yang jauh berbeda. Alhamdulillah, kali ini kami masih diberikan kesempatan untuk kumpul bersama.
Perjalanan pulang
Ba'da Tarawih, setelah semuanya beres saya dan keluarga pamit pulang agar tidak kemalaman saat di jalan.
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit