The Diary Game, (Better Life), Rabu, 23 Juni 2021. Renovasi kamar umi. Hari ke 21 dari 22 cerita..

in hive-103393 •  3 years ago 

IMG-20210626-WA0001.jpg
Renovasi Kamar Umi

Renovasi Kamar Umi

السَّلاَمُ عَلَيْكُمْ وَرَحْمَةُ اللوَبَرَكَاتُه Salam untuk semuanya, Semangat..

Dari semalam umi saya udah mengatakan kepada saya besok kita renovasi kamar umi, kita ganti suasana baru sudah 10 tahun tidak ganti suasana. Karena kami sudah pakat besok kerja gotong royong jadi pagi ini saya mempercepat pekerjaan rutin dari menyapu, memasukkan pakaian kotor kemesin cuci, cuci piring hingga menyediakan sarapan pagi. Pukul 08:20 aku sudah selsaia mengerjakan tugas rutin rumah, segera aku bilangan dengan umi agar sarapan dulu sebelumnya aku carai glimipirit obat umi yang harus diminum dipagi hari sebelum makan.

Aku lihat si Aliya sedang menyiram bunga dan segera aku suruh dia untuk makan bersama jidanya yaitu umi aku sedangkan aku segera mengeluarkan kursi dan meja belajar di kamar umiku agar aku dapat menyapu dan mengepelnya terlebih dahulu. Setelah peralatan kecil kami keluarkan aku meminta tolong sepupuku edo, ali dan fahrian untuk mengeluarkan tempat tidur lama umi karena umi sudah beli tempat tidur baru yang sebentar lagi di antar oleh pihak toko dimana umi membelinya.

Pukul 11:15 aku telah selesai membersihkan dan mengepel serta mengalp sarang laba laba yang ada di sudut atas langit langit kamar umi ku. Dan aku istirahat sejenak sebelum pihak toko membawa tempat tidur pesanan umiku. Detik demi detik berlalu karena waktu sholat zuhur mau akan tiba segera aku mandi dan mengambil wudhu.

Setelah sholat aku makan siang dan duduk santai di depan rumah diteras yang sangat sejuk. Baru aku duduk 15 menit kira kira pukul 14:15 tempat tidur umiku sampai juga ke rumah dan segera aku pandu agar di masukkan langsung ke kamar umi. Alangkah senangnya hati Aliya dan Jidahnya liat tempat tidurnya sudah sampai lalu segera di letakkan pada posisi yang diinginkan dan aku langsung pasang sprei sarung bantal dan gulingnya. Nyaman rasanya punya tempat tidur baru. Setelah semua selesai sejenak aku menonton sinetron di SCTV.

Habis sholat ashar aku membersihkan daun daun bunga kertas di halaman rumahku dan aku lihat Aliya sedang bermain dengan Si Kimi. Kucing berbulu lembut dan panjang punyai anak adik sepupuku Si Bibie

IMG-20210626-WA0002.jpg

Hari makin sore kira kira pukul 17:10 anak anak sudah mulai ramai di teras rumahku sungguh ramai, ribut tapi seru. Sebelum libur sekolah kami sudah pakat dengan beberapa orang tua di sekeliling rumahku kalau sore anak jangan di kasih Hp biar dia bermain main bersama sambil kejar kejaran dan loncat loncatan sehingga pikiran mereka terpokus dengan hp dan badan mereka akan sehat. Karena magrib mau tiba aku minta semua ank bubar dan pulang kerumah masih masing serta ambil wudhu dan pergi sholat magrib ke mushalla.

Aku, umi dan Aliya juga bergegas ke Muashala habis sholat magrib kami tidak pulang dulu kami tunggu Insya sambil mendengarkan pengajian ba’da magrib. Tema dari pengajian hari ini adalah membina kesabaran dan tawakal terhadap segala persaoalan hidup.

IMG-20210625-WA0005.jpg
Mendengarkan ceramah d mushala

IMG-20210625-WA0008.jpg
Ibu ibu yang tidak bisa duduk di bawah
Bisa duduk di.kursi yang telah di sediakan

Pukul 20:30 kami pulang dari mushala. Segera kami makan malam ala kadarnya dan duduk sambil mennontot televisi lalu kami segera tidur malam. Segarnya malam ini tidur di kamar yang baru di renovasi tinggal besok servis AC aja. Baru nyaman umi tidur sambil mengaji dan membaca di sana.

Sekian cerita saya hari ini, saya ucapkan terimakasih kepada @ernaerningsih, @anroja, @radjasalam, @nazarul atas bimbingan dan semangatnya

Salam
@wantifitri

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Postingan ini telah dihargai oleh @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info tentang Steemit dan kontes.

Anroja