Hallo sahabat steemit,semoga dalam lindungan Allah selalu
The Diary Game
Pagi jumat saya lebih cepat kesekolah karena sebelum zikir di mulai,saya melakukan tugas piket terlebih dahulu,yatu menunggu siswa-siswi datang kesekolah tepat waktu,disiplin dalam berpakaian sesuai dengan peraturan sekolah,kadang ada juga siswa yang melanggarnya,maka saya menjelaskan kepada siswa tersebut supaya tidak mengulagi kesalahannya lagi.Kesalahan kecil yang mereka lakukan terkadang malas memasukkan baju kedalam celana khusus bagi yang siswa.
Bel masuk kelas berbunyi,siswa-siswi sudah berada ditempat zikir.Semua siswa-siswi duduk dalam keadaan nyaman dan tidak lagi berbicara,kemudian yang memimpin zikir langsung memualai zikir dan di ikuti oleh peserta zikir baik dari pihak siswa-siswi maupun dewan guru.
Kegiatan zikir bersama bertujuan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, meningkatkan keimanan dan ketakwaan, serta membangun silaturahmi antara siswa dan dewan guru.Zikir bersama membawa banyak manfaat, seperti ketenangan hati, fokus yang lebih baik, peningkatan ketahanan mental, dan hubungan yang lebih erat antara siswa dan dewan guru.
Pelaksanaan zikir bersama dimulai dengan pembukaan, dilanjutkan dengan pembacaan zikir, dan ditutup dengan doa serta memberikan sedekah seikhlasnya untuk di sumbangkan ke masjid atau fakir miskin dari sekolah kami yang patut dibantu.
Sambil siswa-siswi juga dewa guru menyumbangkan sedekahnya,pemimpin zikir tadi memberi sedikit tausiahnya tentang saling membantu sesama.Siswa-siswi berlinang air mata mendegar tausiah dari ustaz begitu juga dengan dewan guru.Kebetulan disekolah kami banyak siswa-siswa yang tidak memiliki orang tua perempuan lagi bahkan kadang ada yang tidak punya orang tua sama sekali,ayah dan ibunya telah meninggal.
Disinilah tibul inisiatif yang baik untuk saling membantu satu sama lain yang membutuhkan.Agar semua dapat informasi yang jelas tentang keadaan siswa disekolah kami minta bantu kepada guru BK. Untuk didata dan apabila butuh kunjungan supaya jelas,maka guru BK bersedia untuk hadir kerumah siswa-siswi tersebut,juga di bantu oleh guru penjaskes supaya data lebih akurat tentang siswa yang perlu kita bantu.
Sekian diaryku saya hari ini. Terima kasih telah singgah di post saya