Betterlife,The Diary Game (Sabtu,05/06/2021) : Mengatar Buat Hati Latihan Taek Won Do

in hive-103393 •  4 years ago 

Salam Sehat dan Bahagia selalu buat Stemian Semua

Sobat stemian semua terkhusus buat kumunitas #SteemSEA yang mudah-mudah tetap selalu dalam lindungan dari yang Maha Esa. Saya saat berada ditempat latihan

Melakukan aktifitas sehari-hari memang sangat melelahkan apalagi setiap pekerjaan yang kita lakukan mendapatkan kejadian yang tidak menyenangkan, sebagai seorang guru saya pada hari ini merupakan hari kedua dalam melakukan aktifitas mengawasi Ujian Kenaikan Kelas untuk tingkat X dan XI SMA Kota Lhokseumawe, memang setiap pekerjaan pasti memiliki resiko walau sekecil apapun namun itu pasti ada, memberikan pengarahan dan tatacara mengikuti ujian Online sudah menjadi tanggungjawab saya juga guru-guru lain, yang namanya anak-anak sekolah ada kalanya apa yang kita jelaskan belum tentu mareka bisa memahaminya dengan baik walau berkali-kali kita jelaskan namun seringkali kesalahan tetap juga dilakukan, namun sebagai seorang guru tidaklah berputus asa dengan masalah tersebut tapi tetap terus berusaha memberikan yang terbaik untuk anak bangsa ini.
t2.jpg
Menyaksikan buah hati saat latihan

Waktu sudah menunjukkan Pukul 12.00 Wib artinya saya sudah selesai menjalankan tugas saya dalam mengawasi siswa/i mengikuti ujian Online, saat duduk instirahat saya teringat dengan janji anak saya yang mau diatar untuk mengikuti latihan Taek Won Do di Komplek Perumahan PT.Perta Arun Gas Batuphat Kota Lhokseumawe, tanpa pikir panjang lagi saya bergegas pulang biar saya istirahat dirumah saja karena pukul 16.00 sore janji mengantarkan si buah hati akan mengikuti latihan, sampai dirumah menikmati makan siang yang disiapkan oleh Istri tercinta, walau agak lelah selanjutnya tetap makan perutpun lagi misscall minta jatah makan siang.

t3.jpg
Sibuah hati lagi melakukan beberapa gerakan dalam Taek Won Do

Selesai makan siang, dan melakukan rutinitas keagamaan saya yaitu shalat dzuhur lalu istirahat merebahkan diri di depan sajadah sambil tiduran sebentar, selanjutnya pukul 16,00 Wib sesuai janji saya dengan si buat hati bergegas saya persiapkan diri dan shalat Asar bersama ananda, saya mengambil kendaraan sepeda motor melanjutkan tempat latihan yang jaraknya lebih kurang 2,5 Kilo meter dari tempat kami tinggal, tepat sekali setibanya kami disana yang lain lagi menyiapkan diri untuk mengikuti latihan, syukurlah kami datang tepat waktu, dan saya terus mencari tempat yang bisa saya rebahkan badan dipinggir lapangan yang kebetulan ada kursi yang kosong dengan tenangnya saya rebahkan diri disitu untuk melanjutkan Istirahat, sambil menunggu waktu selesai latihan.

20210605_181351.jpg
suasana selesai latihan

Sobat setmian semua, apapun kesibukan kita sehari-hari namun janganlah lupa untuk selalu menemani sibuah hati karena marekan adalah amanah dari yang Maha Kuasa untuk kita semua, untuk apa banyak harta yang pasti untuk marekan juga, saudara ku semua mari kita semua untuk selalu mengawasi buah hati kita dan teruslah mendampingi mareka dalam melakukan aktifitas mareka apalagi saat Pandemi COVID-19 yang masih merusak tatanan kehidupan dunia saat ini.

Salam dari saya,
@yoessteem

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.

Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.

@ernaerningsih.