#1
Assalamualaikum..
Selamat pagi para Steemians semoga sehat dan selalu dalam lindungan allah SWT.
Saya memulai aktivitas saya dengan membersihkan serta membereskan rumah agar rapi dan nyaman.
maklum punya anak cowo yang sedang aktif-aktifnya jadi setiap hari harus beberapa kali membereskan mainannya. Selanjutnya
Saya mulai mengerjakan aktivitas lainnya yaitu mengganti air ikan cupang peliharaan si aa, karena sudah lumayan kotor airnya.
Setelah mengganti airnya tak lupa saya memberikan makan serta cairan anti jamur agar ikan selalu sehat.
Saya melanjutkan kegiatan dengan memberikan pakan ayam serta ikan nila di kebun samping rumah.
Si aa dikasih anak ayam oleh kakeknya mulai dari itik sudah sampai sebesar itu, lumayankan buat opor pada saat lebaran nanti 😁
Alhamdulillah saya bersyukur masih bisa membudidaya meski tebatas lahannya.
Sebenarnya saya tidak terlalu pandai dalam urusan membudidaya ataupun bertani, tapi semenjak ada bencana Covid 19 menerjang dunia dan khususnya di Indonesia, saya jadi banyak menghabiskan waktu dirumah bersama keluarga.
Nah dari situlah saya mulai googling tentang tata cara bertani dan membudidaya ikan nila. Meski awalnya saya agak ragu tapi saya berfikir dari pada hanya tidur"an saja, lebih saya melakukan hal" positif dan berharap mendapatkan manfaatnya di kemudian hari.
Alhamdulillah saat ini saya sudah merasakan manfaat itu, seperti pisang, cabai, dan ikan nila yang sudah saya panen sebanyak 2 kali.
Meski tak sampai untuk dijual tetapi saya sangat bahagia karena bis berbagi untuk keluarga dan tetangga dekat rumah.
Setelah itu saya melanjutkan mengecek area pertanian saya, alhamdulillah kemarin baru selesai di kored/dibersihkan dari rumput-rumput.
Jadi keliatan lebih terawat 😃
Selanjutnya saya mulai melihat tumbuhan" saya seperti pohon jambu, pohon alpukat, pohon pisang, serta pohon cabe yang beberapa bulan saya tanam alhamdulillah.. Semua sehat
Setelah selesai berkebun, saya bergegas untuk belanja kebutuhan anak saya, karena stoknya sudah habis.
Dan tak lupa pesanan dari istri saya, entahlah untuk apa itu 😂
Waktu zuhur pun tiba dan kami bersiap untuk solat serta dilanjutkan dengan makan siang bersama.
Bersambung... Ya
Demikianlah kisah saya hari ini. Sabtu, 03 April 2021. Semua yang saya tuliskan dan abadikan dalam THE DIARY GAME BETTER LIFE ini adalah kisah nyata kami semua, Saya berharap teman - teman steemit terus mensuport dan tidak bosen dengan diary yang saya tulis.
Dan tidak lupa saya ucapkan terima kasih banyak kepada @chimot23 dan @alhasan yang mengenalkan saya tentang steemit. Dan tidak lupa saya mohon bimbingan kepada @radjasalman, @nazarul, @imamalkimas dan @anroja, @inwi, @ernaerningsih, @firyfaiz, @steemcurator01 @steemcurator02
@steemcurator08, @trafalgar untuk melakukan penulisan - penulisan di blog ini dan untuk rekan @ddwahyu46, @deden123 dan @teage tetap semangat dalam melakukan penulisan, yang penting kita usaha
Mohon maaf bilamana ada kata - kata yang tidak tersusun rapi dan tidak berkenan di hati teman - teman yang membaca diary saya.
Salam hormat dari saya, kalian semua luar biasa dan sukses selalu amin.
Postingan ini telah dihargai oleh akun kurasi @steemcurator08 dengan dukungan dari Proyek Kurasi Komunitas Steem.
Selalu ikuti @steemitblog untuk mendapatkan info terbaru.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit