Akibat Krisis Literasi

in hive-105209 •  4 years ago 


krisis.png

Salah satu dampak krisis literasi

Krisis literasi yang melanda Indonesia membawa dampak yang sangat luar biasa. Dampak tersebut sangat dirasakan oleh masyarakat Indonesia. Selain itu, dampak dari krisis literasi turut membebani tanggung jawab negara Indonesia. Apa saja dampak dari krisis lietrasi yang dialami Indonesia? Berikut penjelasannya.

Dampak yang paling dirasakan Indonesia adalah Indonesia menjadi pengirim buruh migran terbesar di dunia. Bayangkan saja jumlah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) mencapai 6,5 juta jiwa. Bandingkan dengan penduduk Singapura yang hanya 5,3 juta jiwa. Artinya jumlah TKI Indonesia lebih banyak dari penduduk Singapura pada tahun 2012.

Fakta menarik lainnya adalah para TKI Indonesia tersebar di 142 negara. Sementara anggota PBB saja hanya ada sekitar 194 negara. Hal ini berarti TKI Indonesia tersebar hampir di seluruh negara anggota PBB. Tentu ini menjadi fakta yang sangat miris.

Jika dipelajari asal Kabupaten/Kota para TKI tersebut, maka mereka datang dari 392 Kabupate/Kota. Padahal jumlah Kabupaten/Kota di Indonesia hanya sekitar 500-an saja. Ini menunjukkan hampir semua Kabupaten/Kota memiliki TKI di luar negeri.

Mengapa banyak sekali TKI yang tersebar di dunia? Apa pekerjaan mereka di sana? Ternyata mayoritas TKI Indonesia merupakan buruh migran. Sekitar 70% para TKI tersebut merupakan buruh perempuan. Para buruh perempuan ini tingkat pendidikannya rata-rata hanya lulusan SD, SMP, dan yang paling tinggi adalah SMA.

Berdasarkan data dan fakta tersebut menunjukkan bahwa krisis literasi membawa dampak yang sangat luar biasa bagi bangsa Indonesia. Seharusnya Indonesia mengekspor tenaga kerja terampil dan profesional, bukan justru buruh migran. Oleh karena itu krisis literasi ini harus segera di atasi agar kejadian serupa tidak terulang bagi anak cucu kita. Semoga.

Demikian ulasan singkat tentang Akibat Krisis Literasi. Semoga bermanfaat hendaknya. Terima kasih.

cc @ayijufridar
@teukukemalfasya
@zainalbakri
@teukumukhlis

@darmawanbuchari

About Me

Thank You and Be Useful

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

harusnya kita belajar dari India dan Pakistan

Seharusnya Indonesia mengekspor tenaga kerja terampil dan profesional, bukan justru buruh migran.

Betul bang. Tapi kita lihat Indonesia tidak pernah belajar dari apa yang sudah terjadi.

itulah indonesia, negara +62

hehehehe, negara yang tidak pernah belajar dari pengalaman

Bagus... Saatnya Steemit menjadi bahgian dari gerakan literasi baru kita

Yuk kita gerakkan