Motivation Story: Semangat dalam menuntut ilmu

in hive-107252 •  3 years ago 

Halo semua. Pada kesempatan kali ini saya ingin berbagi sedikit cerita saya kepada anda semua. Semoga cerita ini dapat memotivasi saya dan kalian semua.

people-2557396_1280.webp
https://pixabay.com/id/photos/orang-orang-gadis-gadis-perempuan-2557396/

Setiap kita harus belajar menuntut ilmu mulai dari sejak usia kecil hingga dewasa. Di usia kecil kita mulai belajar membaca, menulis dan menghitung itu adalah langkah dasar awal yang pertama kalinya kita lakukan dalam menuntut ilmu. Dalam belajar menuntut ilmu kita dapat belajar kepada siapapun, kapanpun dan dimanapun baik di dunia pendidikan ataupun non formal pendidikan. Semuanya itu tergantung dari diri kita sendiri.

Dalam menuntut ilmu kita juga membutuhkan seorang guru yang mana guru tersebut membimbing kita agar tidak terjadinya kesalahan. Belajar itu membutuhkan waktu yang lama untuk bisa mencapai sebuah keinginan yang ingin diraih. Dalam melakukan belajar tentunya juga membutuhkan waktu yang lama atau tidaknya tergantung dengan IQ yang dimiliki setiap manusia.

people-6027028_1280.webp
https://pixabay.com/id/photos/orang-orang-siswa-universitas-6027028/

Menuntut ilmu tidak akan habisnya bahkan kita memulainya dari usia dini hingga dewasa. Begitu juga dengan di dunia pendidikan kita mulai sekolah dari tingkat Sekolah Dasar, Sekolah Menengah Pertama hingga Perkuliahan. Itu tergantung dengan kita mau melanjutkan atau tidaknya dalam dunia pendidikan. Begitu juga dengan belajar menuntut ilmu disebuah pondok pesantrean kita bisa mengaji dari usia kecil hingga dewasa.

Seseorang yang mempunyai ilmu dibidang keahlian yang mereka miliki tentunya juga mendapatkan penghasilan yang sesuai juga. Jika kamu mempunyai keahlian dibidang Photography maka kamu dapat melakukan pengambilan foto dan editing foto semenarik mungkin. Terkadang ada juga mereka yang melakukan menjual foto hasil karya nya dengan jumlah yang besar sesuai dengan kualitas dan foto yang didapatkan olehnya.

Ayo teman-teman kita mulai menuntut ilmu mulai dari sekarang dan seterusnya. Lakukanlah sesuai dengan apa yang kamu inginkan dan juga kamu raih. Dengan mempunyai ilmu yang hebat kamu juga akan dihargai oleh orang lain tentunya dengan ilmu yang kamu miliki itu. Jika kamu mempunyai ilmu, janganlah takut untuk berbagi dengan orang lain agar ilmu yang kamu miliki terus berkembang dan bertambah nantinya.

Lakukanlah hal-hal yang bermanfaat terutama bagi dirimu dan juga orang lain. Sehingga dengan apa yang kamu lakukan juga dapat membantu orang lain baik disegi dunia pekerjaan ataupun hal-hal lainnya yang bisa kamu lakukan kepada mereka.

Mungkin hanya itu saja yang dapat saya bagikan kepada Anda semuanya.semoga bermanfaat bagi saya sendiri dan juga kepada sahabat sahabat semua.
Terimakasih
Salam @awiejaa

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!