Planet Positives : Duta Siswa
Duta Siswa Indonesia merupakan sebuah program bagi siswa seluruh Indonesia untuk belajar, berdialog, bertukar ide dan solusi dalam mengembangkan skill dan kreatifitas sehingga terlahir siswa generasi emas Indonesia. Program ini fokus pada peningkatan kualitas siswa dalam mempersiapkan diri menjadi pemimpin masa depan.
Pemilihan Duta Siswa ini merupakan sebuah event rutin yang diselenggarakan dalam rangka mencapai Indonesia Emas 2045, dimana generasi muda merupakan pilarnya.
Generasi muda memiliki peran yang krusial dalam mewujudkan Indonesia Emas 2045 karena mereka memiliki semangat kreativitas, inovasi dan semangat juang tinggi yang bisa menjadi tulang punggung dalam menggerakkan transformasi positif.
Mereka diharapkan bisa menjawab tantangan zaman dengan solusi-solusi yang cemerlang yang akan menorehkan prestasi bagi Indonesia serta berdampak positif bagi dunia.
Melalui ajang Duta Siswa ini diharapkan akan membentuk siswa yang berprestasi, yang berkarakter jujur dan amanah serta memiliki nasionalisme yang tinggi.
Untuk Kabupaten Aceh Utara, kegiatan Pemilihan Duta Siswa ini telah dimulai pendaftaran dan seleksi awalnya pada tanggal 12-24 Juni lalu. Dan setelah pengumuman hasil seleksi awal pada tanggal 30 Juni, kemudian dilanjutkan dengan karantina online sejak tanggal 14 Juli 2024.
Para peserta akan mengikuti Ujian Final Pemenang Duta Siswa Kabupaten Aceh Utara pada tanggal 2-4 Agustus 2024, dan akan diumumkan pemenangnya pada tanggal 11 Agustus, serta akan dilantik sebagai Duta Siswa Kabupaten Aceh Utara pada tanggal 18 Agustus 2024.
Salahsatu peserta yang sedang mengikuti karantina online dan rangkaian kegiatan Pemilihan Duta Siswa Kabupaten Aceh Utara adalah anak kandung saya yang bernama Muhammad Lutfi Nurhakim dengan nama akun steemit @lutfihakim12.
Anak saya Muhammad Lutfi Nurhakim (@lutfihakim12)
Dia adalah anak kedua saya yang saat ini sedang menempuh pendidikan di SMA Negeri 1 Lhoksukon dan duduk di kelas XII. Saat ini ia menjabat sebagai Ketua OSIS SMA Negeri 1 Lhoksukon Kabupaten Aceh Utara.
Selain aktif sebagai Ketua OSIS, lutfihakim12 juga aktif dalam berbagai kegiatan ekstra kurikuler seperti kegiatan Pramuka, Sanggar Seni, Olahraga Beladiri Hapkido maupun kegiatan kemanusiaan.
Dalam kegiatan Pramuka, lutfihakim12 aktif dalam berbagai kegiatan serta menjadi pembimbing pramuka dibawahnya. Kegiatan-kegiatan yang dilakukan ini seperti Bakti Sosial membersihkan Makam Pahlawan Nasional, Cut Nyak Meutia yang terletak di Kecamatan Pirak Timu Kabupaten Aceh Utara dan berbagai kegiatan Pramuka lainnya.
Kegiatan Bakti Sosial di Makam Pahlawan Nasional, Cut Nyak Meutia
lutfihakim12 juga aktif dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Utara seperti sosialisasi dengan BPPOM dan lain-lain.
Kegiatan Sosialisasi dan pengawasan makanan bersama Bupati Aceh Utara dan BPPOM
Ia juga terlibat dalam kegiatan kemanusiaan dan penanggulangan bencana serta terlibat sebagai panitia dalam kegiatan Jambore Tagana (HUT TAGANA) dan peringatan Hari Lanjut Usia Nasional 2024 yang puncaknya dilaksanakan di Kabupaten Aceh Utara pada tanggal 25-29 Mei 2025, yang dihadiri oleh Menteri Sosial RI.
Puncak Acara HUT TAGANA dan Hari Lanjut Usia Nasional 2024 bersama Mentri Sosial RI, Tri Rismaharini
Meskipun sibuk dengan berbagai kegiatan ekstra kurikuler, ia tetap berprestasi secara akademis, dimana pada semester lalu ia mendapatkan ranking 1 di kelasnya.
Berbagai event, festival dan perlombaan juga sering diikutinya dengan prestasi yang cukup baik, sehingga ketika ia menyatakan keinginannya untuk mengikuti Ajang Pemilihan Duta Siswa Kabupaten Aceh Utara ini, sebagai orangtua kami sangat mendukungnya.
Saya melihat potensi yang dimiliki olehnya dengan kemampuan leadership yang bagus, kreatif, inovatif serta memiliki kepedulian terhadap sesama.
Ia memiliki semangat yang tinggi serta bisa bekerja sebagai tim dan memiliki motivasi untuk mengukir prestasi di usia muda dan memiliki rasa percaya diri terhadap apa yang dilakukan dan ingin dicapainya.
Sebagai orangtua, kami akan selalu memberikan dukungan serta memotivasinya untuk selalu aktif dan kreatif dalam mewujudkan cita-citanya serta menyongsong masa depan yang gemilang.
Dan kepada sobat steemians semua, jika ingin ikut mensupport anak kami (@lutfihakim12) pada ajang Pemilihan Duta Siswa Kabupaten Aceh Utara, dapat memberikan vote (Like & comment) pada link berikut :
Link Vote disini
Sekian postingan saya kali ini tentang keikutsertaan anak kami pada ajang Pemilihan Duta Siswa Kabupaten Aceh Utara. Mohon dukungannya. Stay Healthy and Fun, Ciao...!
Note : Semua foto diatas adalah dokumen milik @lutfihakim12
Thank you, friend!
I'm @steem.history, who is steem witness.
Thank you for witnessvoting for me.
please click it!
(Go to https://steemit.com/~witnesses and type fbslo at the bottom of the page)
The weight is reduced because of the lack of Voting Power. If you vote for me as a witness, you can get my little vote.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Besar harapan semoga ananda @lutfihakim12 terpilih sebagai salah satu Duta Siswa yang akan mewakili Aceh utara untuk membawa harum Indonesia.
Kita juga berharap kehadiran Duta Siswa mampu menjawab tantangan zaman dengan solusi-solusi yang cemerlang yang akan menorehkan prestasi bagi Indonesia serta berdampak positif bagi dunia.
Promosikan juga ananda @lutfihakim12 untuk menjadi salah satu Duta Steemit Indonesia, hadirkan beliau saat Meet Up Global 15 September 2024 mendatang. 👍
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Terima kasih dukungannya bg sofian 🙏
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Semoga @lutfihakim12 bisa terpilih mewakili Kabupaten Aceh Utara sebagai Duta Siswa. Good Luck.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Aamiiin. Makasih Bu..🙏
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Sama-sama Pak 🙏
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Selamat ya untuk ananda pak @alee75...
Semoga selalu sukses
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Makasih supportnya pak🙏
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Semoga bg Lutfi terpilih dan sukses selalu kedepannya
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Aamiin. Tameudo'a lagee nyan nek sur...
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you so much for your contribution in campaigning the hashtag #meetup25pc and designating @steemcoffee88 as a beneficiary to support the real action of Promosteem through MEET UP GLOBAL which will be held at STEEMCOFFEE in September 2024.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you...🙏
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :
Verified by : @fantvwiki
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit