Dengan kalimat Alhamdulillah dan mengucapkan Bismillah saya mengawali aktifitas pagi ini dengan harapan dapat mendapatkan rezeki yang di ridhai oleh Allah serta rezeki yang saya dapatkan menjadi berkah untuk memenuhi kebutuhan keluarga, baik itu untuk anak dan istri. Saya langsung mengayunkan langkah sembari menghidupi sepeda motor menuju tempat kebun.
Di kebun saya menanam timun dengan beberapa ratus batang dan hari ini saya rencanakan untuk memanen timun. Dari 1 batang menuju batang yang lain saya saya bergerak dan memetik timun yang sudah siap panen. Untuk pemetikan timun saya menggunakan gunting dan alasan saya memetik timun di pagi hari karena timun masih segar dan penguapannya sedikit.
Di waktu siang saya sudah siap melakukan pekerjaan memetik timun dan saya perkirakan untuk hasil panen hari ini kira-kira 3 karung beras dan saya bersyukur atas rezeki hari ini yang saya dapatkan. Hari sudah menunjukkan siang dan matahari sudah ditengah kepala, saya bergegas untuk kembali ke rumah dan membawa hasil panen ke rumah. Setelah selesai makan, saya membawa timun ke pasar terdekat dan menjualnya dengan harga perkilo Rp.3.000. Setelah ditimbang, timun yang saya bawa mempunyai berat 215 kg dan saya mendapatkan rezeki hari ini Rp. 645.000 (189 Steem).
Dari pasar saya menuju ke D Spesialis Kopi yang berada di seputaran Teupin Punti. Dimana tempat tersebut merupakan tempat favorit untuk saya menyeduh segelas kopi. Bila tidak ada orang lain, sendiri pun bisa untuk menyeduhkan kopi. Sesampainya di sana, memang tidak ada teman yang biasa yang menemani saya. Saya duduk sendiri dan membuka laptop untuk mencari berbagai informasi agar saya tidak ketinggalan informasi di hari ini.
Sembari mencari informasi, saya tetap meluangkan waktu membuka steemit dan mengomentari postingan pengguna lain dengan mempertimbangkan tidak ada sara dan intervensi saat saya mengomentarinya. Menit berganti menit dan jam berganti jam, waktu sudah menunjukkan jam 6 sore. Saya memanggil pelayan membayar makanan dan minuman yang telah saya pesan.
Sebelum azan magrib saya sudah sampai dirumah, anak dan istri menyambut saya dengan riang. Selesai melakukan shalat magrib dan makan malam bersama keluarga saya mengajak anak pertama untuk menonton pertandingan Volley Ball antara Adou VC Kandang vs Koni Medan di lapangan Sumbok Rayeuk dengan skor akhir 3-1 kemenangan atas Adou VC. Sekedar informasi Adou VC akan beretemu dengan Akademi Singapore pada putaran selanjutnya. Sekitar jam 22.30 pertandingan volley ball telah usai, saya kembali kerumah dan mencukupkan aktifitas pada hari ini.
Inilah kegiatan saya pada hari ini Sabtu, 10 September 2022 dengan beberapa agenda yang telah saya lakukan. Semoga kegiatan yang saya lakukan hari ini mendapatkan berkah dari sang pencipta dan tidur saya malam ini untuk sebagai modal agar saya mempunyai kesehatan untuk beraktifitas di besok hari.
cc : @pennsif
Contact | Discord |
---|
Your article has been supported with a 35% upvote by @irawandedy from Team 2 of the community curator program. We encourage you to keep producing quality content on Steem to enjoy more support from us and a likely spot in our weekly top 5.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thanks support Sir @irawandedy anda @steemcurator05
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Pajan tajak ukebun timun mas @irawandedy, @klen.civil
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Siap tapreh
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit