Drs. Muhammad Yusuf Ibrahim Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pidie Jaya (SABAR)
MEUREUDU PIDIE JAYA. -- Mantan Wakil Bupati Pidie Jaya, Muhammad Yusuf Ibrahim, yang kini menjabat sebagai Ketua Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Sibral Malasyi dan Hasan Basri, menggelorakan semangat usai paslon tersebut mendapatkan nomor urut 1 pada Senin (23/9/2024). Dalam pernyataannya, Pak Sop, sapaan akrab Muhammad Yusuf dengan penuh semangat mengungkapkan kebahagiaannya atas hasil pengundian tersebut.
“Alhamdulillah, Pasangan SABAR mendapatkan nomor urut 1. Ini adalah amanah yang harus kita jalani dengan baik. Saya mengajak semua pihak untuk menjaga situasi yang kondusif selama tahapan Pilkada ini. Kita semua adalah bagian dari masyarakat Pidie Jaya yang ingin perubahan, dan kita harus berjuang bersama untuk masa depan daerah ini,” ujarnya.
"Ini adalah klaim bersama, agar suara mereka paling tinggi dan suara kita menang. Yakinlah bahwa kemenangan sudah di depan mata," ungkapnya dengan penuh optimisme.
Pak Sop menegaskan bahwa kekuatan dukungan dari partai politik pengusung dan pendukung, ditambah dengan militansi kaum perempuan dan generasi milenial, akan menjadi kekuatan yang tidak terbendung dalam memenangkan pasangan Sibral Malasyi dan Hasan Basri. Dukungan simpatisan dan relawan yang semakin solid juga disebutnya akan menggerakkan mesin politik secara maksimal menuju kemenangan pada Pilkada Pidie Jaya yang akan digelar pada 27 November 2024 mendatang.
"Yakinlah, bersama kita bisa. Jangan terpengaruh klaim kemenangan yang sengaja dihembuskan pihak lain. Teruslah bergerak, rebut hati dan simpati masyarakat, dan pastikan Paslon Sabar selalu di hati. Coblos nomor 1 pada tanggal 27 November nanti," seru Muhammad Yusuf dengan penuh semangat.
Selain itu, Pak Yusuf juga memberikan pesan khusus kepada kaum ibu untuk terus berperan aktif dalam memenangkan Paslon Sibral Malasyi. Menurutnya, keterlibatan kaum perempuan akan memberi warna baru dalam politik dan pembangunan di Pidie Jaya. Ia juga berharap, jika H. Sibral Malasyi dan Hasan Basri terpilih sebagai bupati dan wakil bupati, masyarakat bisa bersama-sama membangun Pidie Jaya dengan arah yang lebih baik.
"Marilah kita bergandeng tangan memastikan kemenangan ini. Dengan H. Sibral Malasyi sebagai bupati dan Hasan Basri Wakilnya, kita bisa memberi warna baru dalam pembangunan Pidie Jaya lima tahun ke depan," tambahnya.
Pak Sop menutup dengan ajakan untuk terus bergerak, menyatukan kekuatan relawan, simpatisan, serta partai politik yang mendukung, guna mencapai kemenangan yang sudah semakin dekat.
(CM)
Galeri foto foto pada hari Penarikan dan Penetapan Nomor Urut Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Pidie Jaya di Gedung DPRK Pidie Jaya
n]][n] n
Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :
Verified by : @fantvwiki
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit