Momen Pelepasan Mahasiswa PPL Di MIN 4 Kota Lhokseumawe

in hive-111300 •  2 months ago  (edited)

IMG20241019114327.jpg

Haii sahabat stemian dimanapun kalian berada! Semoga selalu dalam keadaan sehat dan berbahagia. Kembali lagi bersama saya @trielsi dalam postingan yang berbeda dari sebelumnya. Pada postingan kali ini saya akan membagikan sebuah momen yang sangat mengharukan, yaitu momen Pelepasan Mahasiswa PPL di MIN 4 kota Lhokseumawe. Dimana saya sendiri adalah mahasiswa PPL tersebut.

Tanggal 24 Agustus 2024 saya bersama teman-teman PPL saya diantar ke MIN 4 kota Lhokseumawe untuk melakukan tugas kuliah yaitu mengajar dan menuangkan semua kemampuan dan ilmu yang sudah kami pelajari di universitas. Kemudian pada tanggal 19 Oktober 2024 kami melakukan perpisahan dan pelepasan mahasiswa dari sekolah tersebut. Disini momen sedih, bahagia dan mengharukan bergabung menjadi satu.

Pelepasan kami lakukan dengan sangat sederhana, saya sendiri menjadi MC yang memandu jalan acara hingga berakhir. Kemudian disambut dengan pembacaan ayat suci Alquran oleh teman saya Rizki Ramadhan. Setelah itu penyampaian kesan dan pesan oleh perwakilan mahasiswa dan pesan dan kesan oleh perwakilan guru pamong.

Jujur saya sangat terkesan mendengar kesan dari perwakilan guru pamong tentang kami para mahasiswa, beliau begitu bangga terhadap kami yang selalu mengikuti aturan yang mau berbaur bersama para guru dan mau menjadi bagian dari mereka. Kata kata yang begitu indah terdengar jelas dari ucapan guru pamong tersebut.

Kalo boleh jujur sebenarnya saya juga tak kalah sedih saat harus berpisah dengan orang-orang yang hebat disana, dengan para guru yang selalu membimbing kami, mengajari kami hal-hal yang bermanfaat dan hal baru bagi kami, kepala sekolah yang selalu mendukung dan menghargai kami walaupun kami hanya mahasiswa PPL. Seluruh sumber daya manusia nya benar-benar sangat menghargai saya dan teman saya, belum lagi para siswa yang sangat antusias terhadap kedatangan kami. Anak-anak yang selalu bersemangat untuk belajar setiap harinya, dan anak-anak selalu punya hafalan Alquran.

Selanjutnya adalah acara pemberian cendramata dan sertifikat dan IAIN Lhokseumawe kepada bapak kepala MIN 4 kota Lhokseumawe oleh supervisor kami sebagai bentuk penghargaan dan rasa terimakasih kasih kami kepada beliau dan SDM disana. Setelah itu acara membagikan hadiah kecil-kecilan kepada guru pamong atau guru pengasuh kami selama mengajar di sekolah tersebut.

IMG20241019112839.jpg

Ini dia guru pamong saya, ibu Nurlaila wali kelas 5 Ibnu Sina yang selama ini menjadi tempat saya mengambil nilai dan berbagi ilmu dengan muridnya. Pertama kali saya mendapatkan pamong buk Laila, yang dipikirkan saya adalah beliau terlihat sedikit judes, dan terlihat sangat canggung bersama saya hal itu membuat saya sedikit kurang nyaman. Namun setelah beliau mengenalkan saya kepada murid dikelasnya semua pikiran buruk saya menghilang. Ternyata buk Laila sangat baik bahkan dari semua guru hanya buk Laila dengan julukan "ibu Rati" beliau menganggap saya sudah seperti guru beneran.

Bahkan buk Laila tidak masalah jika kelasnya saya hias dengan media pembelajaran saya yang bermacam-macam. Memberikan kebebasan kepada saya ingin mengajarkan apa saja kepada anak didiknya termasuk membuat pop up book. Dan selalu mengoreksi jika ada yang salah ataupun ada yang kurang dari saya saat mengajar.

Selain mendapatkan guru pamong yang baik, saya juga mendapat murid-murid yang luar biasa baik,pintar dan sangat aktif dalam pembelajaran. Kalo biasnya siswa akan malu jika disuruh menjawab pertanyaan dari guru, justru murid dikelas ini berbeda, mereka semua berlomba-lomba untuk menjawab pertanyaan saya. Bahkan kadang mereka akan merajuk saat tidak kebagian menjawab pertanyaan atau soal dari saya. Hal tersebut justru membuat saya sedikit shock hingga saya berpikir, ini mereka yang terlalu pintar atau saya yang bisa membuat kelas menjadi menyenangkan? Haha.

Saat waktu perpisahan murid saya sangat sedih bahkan mereka rela menunggu saya selesai acara dikantor, mereka menyiapkan surprise untuk saya, ada ketua kelas mereka memanggil saya untuk masuk ke kelasnya sedang murid-murid yang lain bersembunyi dibawa kolong kursi ataupun meja. Dan ketika saya masuk kedalam kelas mereka langsung berteriak keluar dari persembunyiannya dan memeluk saya karena tak ingin berpisah dengan saya. Sangat menggemaskan.

IMG_20241019_175115_643.webp

Dan hal yang buat saya terharu adalah mereka memberikan saya banyak sekali hadiah sampai saya sulit untuk membawanya pulang. Belum lagi mereka memberikan kata-kata yang sangat indah buat saya yang masih terekam jelas dikepala saya ya itu "Semoga buk Rati sukses! Semoga buk Rati cepat wisuda, Semoga Buk Rati balik lagi ya ke sekolah kita, Buk Rati harus bahagia selalu jangan sedih, kami sayang buk Rati"

IMG-20241019-WA0023.jpg

Selanjutnya kami melanjutkan Poto bersama dengan para guru disekolah untuk kenang-kenangan dengan beberapa pose serta video lainnya.

Hanya ini postingan saya kali ini tentang momen yang sangat mengharukan bagi saya, ini pertama kalinya merasa sangat sering dan bahagia sekaligus. Saya berharap para guru selalu mendapatkan kebaikan dan kebahagiaan begitupun dengan saya semoga selalu dipertemukan dengan teman-teman yang baik.

Salam dari saya @trielsi

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Thank you for publishing a post on the Hot News Community, make sure you :

  1. Join at least #club5050.
  2. Don't plagiarize.
  3. Use original photos or copyright-free images by linking the source.
Description
Action
Verified User✔️
Club Status#club5050
steemexclusive✔️
Plagiarism Free✔️
AI Article Free✔️
Bot-Free✔️
Beneficiary Rewards
@𝘯𝘶𝘭𝘭 25%✔️
@𝘩𝘰𝘵.𝘯𝘦𝘸𝘴

Sukses untuk anda dan teman-teman anda trielsi, saya berdoa agar cita-cita anda terwujud dimasa depan. Dan saya juga berharap anda tetap berbagi cerita dan tulisan di Platform Steemit.
Verified by : @fantvwiki

  ·  2 months ago (edited)

Terimakasih pak, semoga orang baik seperti bapak selalu dikelilingi dengan orang-orang baik juga

Aamiin.. Aamiin., terima kasih.