3 MACAM HATI
Imam Al-Ghazali membagi hati menjadi 3 macam :
Hati sehat dan bercahaya (yaitu hatinya orang-orang yang beriman, ikhlas dan penuh cinta).
Hati sakit (yaitu hatinya orang-orang yang jengkel, dongkol, dendam, su'udzon, marah, suka menghasut, suka menggunjing).
Hati mati (yaitu hatinya orang yang ingkar dan durhaka kepada Allah, Rasulullah, kedua orang tua, kepada Ulama' dan Guru).
Hidup ini adalah pilihan, pilihlah jalan hidup yang benar demi masa depan yang sejahtera sehingga kesosialan kita dapat diterima oleh masyarakat.
Ketika seseorang telah berada di jalan yang benar niscaya hati juga akan terasa nyaman, jauh dari segala sifat yang tercela.
Imam Al-Ghazali berkata penyebab hati menjadi mati :
→Ingkar kepada Allah, Rasulullah dan Para Ulama',
→Prasangka buruk,
→Menggunjing,
→Memfitnah,
→Malas Ibadah,
→Memakan makanan yang haram,
→Terlalu cinta dunia,
→Tidak Ikhlas,
→Marah dan dendam,
→Kurang Bersyukur.
Adapun obat dari segala penyakit tersebut ialah :
• Membaca Al-Quran,
• Sering-seringlah duduk bersama Hukama' / motivator,
• Memperbanyak bacaan yang menjadi motivasi dalam hidup.