Merayakan ulang tahun bapak Kepala sekolah di tepi pantai : Kamis, 12 Desember 2024

in hive-120861 •  27 days ago 

IMG20241212122329.jpg

Hari itu bertepatan dengan hari kamis tanggal 12 Desember 2024, kami keluarga besar SMA Negeri 6 Lhokseumawe pergi ke pantai Lancok , Bayu untuk merayakan ulang tahun dari bapak kepala sekolah kami , Bapak Faisal AB, S.Pd. M.Pd. sebenarnya peringatan ulang tahun tersebut merupakan kejutan dari para guru dan sebenarnya agenda utama pada hari tersebut adalah acara makan makan di pinggir pantai. Tentu saja bapak kepala sekolah kami tidak tahu bahwasanya kami akan memberikan suatu kejutan untuknya.

IMG20241212122333.jpg

Kadangkala seseorang bahkan tidak ingat akan hari lahir kita. Sebenarnya mengingat hari ulang tahun kita itu perlu untuk mengingat bahwa umur kita sudah semakin bertambah dan usia semakin tua tentu saja semakin kita dekat akan kematian.

Saat kami tiba di tepi pantai kami segera sibuk dengan segala kegiatan , sementara bapak kepala sekolah agak terlambat datang karena sedang ada banyak urusan yang berhubungan dengan sekolah.

Saat bapak kepala sekolah tiba kami bersikap seperti biasa saja dan menyapanya seolah tidak terjadi apa-apa. Lalu beberapa orang guru bermain drama seolah sedang ada perselisihan di depan kepala sekolah yang akan membuat kepala sekolah kami heran dan terkejut. Lalu setelah itu muncul guru yang membawa kue ulang tahun uang disambut dengan nyanyian selamat ulang tahun dari kami semua.

IMG20241212122416.jpg

Akhirnya prank tersebut berjalan sukses dan bapak kepala sekolah terlihat tertawa gembira. Kue ulang tahun yang berbahan brownies itu pun diserahkan kepada bapak kepala sekolah untuk segera dipotong yang diiringi dengan tepuk tangan dari para guru semua.

IMG20241212122457.jpg

Seorang guru terlihat mengambil potongan kue ulang tahun lalu menyuapi bapak kepala sekolah yang diikuti oleh tawa dan riuhnya tepuk tangan penonton. Kami semua mengucapkan selamat ulang tahun kepada bapak kepala sekolah sambil menjabat tangan beliau. Bahkan ada dari beberapa orang guru yang memberikan kado pribadi kepada bapak kepala sekolah.

IMG20241212122556.jpg

IMG20241212122651.jpg

Kami para guru dan pegawai tata usaha serta beberapa orang siswa anggota osis juga kebagian kue tersebut walau hanya mendapatkan potongan kecil dikarenakan ukuran kue tart ulang tahun yang dipesan tidak terlalu besar.

IMG20241212104922.jpg

Setelah acara kejutan ulang tahun untuk bapak kepala sekolah selesai , acara dilanjutkan dengan acara utama yaitu masak memasak yaitu mempersiapkan menu makanan yang akan dimakan bersama nantinya yaitu menu kuah daging kambing yang dicampur dengan sayuran khas daging kambing yaitu buah nangka muda.

IMG20241212104650.jpg

Sementara menunggu kuah daging kambing matang, kami duduk-duduk bersama bersantai di tepi pantai sambil menikmati suasana pemandangan laut yang indah. Desiran air laut yang ditiup angin ke tepi pantai menambah suasana indah di hari itu. Demikian cerita saya tentang perayaan hari ulang tahun bapak kepala sekolah pada hari itu. " SELAMAT ULANG TAHUN PAK BOS ". Semoga sehat selalu dan semakin bijaksana dalam memimpin kami. Amin. Sekian.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status Club5050
Tag #steemexclusive
Plagiarism & AI-free
Bot-free
Support of #burnsteem25
Beneficiaries of #steemkindness
Review dateDecember 15, 2024

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

TEAM 7

Congratulations! This post has been voted through steemcurator09 We support quality posts, good comments anywhere and any tags.


Comment.jpeg


Curated by : @okere-blessing