Liga Italia 2024-2025: Napoli Kokoh di Puncak

in hive-120861 •  18 days ago  (edited)

Halo sahabat steemit, selamat sore dan salam olahraga untuk steemian semua. Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga semua masih dalam keadaan sehat wal'afiat dan selalu dalam lindungan Allah SWT agar dapat menjalankan segala aktivitas dengan baik.

1000052899.jpg
Source

Giornata sepuluh Liga Italia Serie A musim 2024-2025 diwarnai dengan tumbangnya tuan rumah AC Milan saat menjamu Napoli. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion San Siro, Partenopei mengalahkan Rossonerri dengan skor 0-2. Dua gol kemenangan Napoli dicetak oleh Romelu Lukaku pada menit ke-5 dan Khvicha Kvaratskhelia pada menit 43'. Tambahan tiga poin dari markas AC Milan semakin memantapkan posisi Napoli di puncak klasemen sementara. Napoli sudah mengoleksi 25 poin dari delapan kemenangan dan satu kali imbang serta sekali kalah. Sementara AC Milan tertahan di posisi kesembilan dengan 14 poin.

Juara bertahan musim lalu Inter Milan mampu menjaga jarak dengan Napoli setelah pekan ke-10 mengalahkan tuan rumah Empoli. Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Carlo Castellani, Inter Milan menumbangkan tuan rumah dengan skor telak 0-3. Tiga gol kemenangan Nerazzurri masing-masing dicetak oleh Davide Frattesi pada menit ke-50 dan 67 serta gol Lautaro Martinez pada menit ke-79. Hingga laga pekan ke-10 Inter Milan telah mengoleksi 21 poin dari enam kemenangan serta satu kali kalah dan berada diposisi kedua klasemen Liga Italia.

Atalanta masih bertahan di posisi ketiga klasemen setelah dalam pertandingan giornata sepuluh meraih tiga poin. Raihan poin penuh setelah Atalanta menumbangkan AC Monza dengan skor 2-0 di Stadion Atleti Azzurri d'Italia. Sementara Juventus kembali gagal meraih poin sempurna setelah ditahan imbang Parma dengan skor 2-2 dalam laga yang berlangsung di Juventus Stadium. Hasil imbang dikandang sendiri membuat Juventus tertahan diposisi keempat klasemen dengan 18 poin. Pekan kesepuluh Liga Italia masih menyisakan tiga pertandingan lagi yang belum dimainkan.

Hasil Pertandingan Giornata 10 Liga Italia

TimVsTim
Lecce1-0Hellas Verona
Cagliari0-2Bologna
AC Milan0-2Napoli
Venezia3-2Udinese
Empoli0-3Inter Milan
Atalanta2-0AC Monza
Juventus2-2Parma

Salam,
@fadlymatch

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.

Status ClubNC
Tag #steemexclusive
Plagiarism & AI-free
Bot-free
Support of #burnsteem26
Beneficiaries of #steemkindness
Review dateOctober 31, 2024

Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team

Thank you