Club75 - Betterlife, Economic-Diarygame Sabtu 17 September 2022: Membuat Open Studio #burnsteem25

in hive-120861 •  2 years ago 

Assalamualaikum wa Rahmatullahi wa Barakatuhu

Note : 10% of Rewards Donated To Account : @steemkindness and 25% to @null

Halo Steemian!

Beberapa hari lalu saya membagikan artikel mengenai persiapan untuk bisnis rumahan saya yang akan launching dalam waktu dekat ini. Sudah sebulan ini saya mengembangkan karya yang akan diproduksi nanti nya. Untuk memudahkan pekerjaan, saya memerlukan studio. Namun, saya ingin memaksimalkan tempat yang ada di rumah dengan desain sesuai selera saya.

Berhubung saya menyukai tempat yang asri, studio impian saya harus dipenuhi dengan tanaman hijau. Kebetulan, rumah yang saya tempati saat ini memiliki sumur, balai dan lapangan yang luas. Ada kolam besar yang dulunya dijadikan tempat ambil air wudhu tetapi sejak abunek dan mami meninggal, kolam itu pun terbengkalai.

Setelah kami menetap di sini, Mama mengubah area kolam dan sumur itu menjadi taman mini nya. Oleh karena itu, tempat itu sepertinya cocok sekali jika dijadikan tempat kerja saya.

Saya meminta Mama untuk dibuatkan open studio di kolam itu, menyulapnya menjadi meja besar. Sangat menyenangkan bukan kalau kita bekerja dikelilingi tanaman hijau, harum bunga dan gemiricik air sumur yang dihembuskan angin siang.

Mama menyewa pekerja untuk membuatkan meja yang saya inginkan.

Kami memanfaatkan kayu kayu yang belum terpakai sejak tahun lalu. Oleh karena itu, Mama tidak perlu mengeluarkan modal yang besar lagi. Hanya triplek, paku dan juga engsel agar meja dapat dibuka dan tutup. Triplek yang dipakai pun sudah dibeli sebelumnya.


C1F4B55F-C642-4B4D-AB70-4CA7208A5D14.jpeg

Making process

Dalam satu hari, meja studio (Bekas kolam) saya pun siap 😆. Semua peralatan kerja cepat cepat saya pindahkan. Hehe. Begini meja nya:


461DF88B-5C1F-4742-AFF0-5953ADC57391.jpeg

This is the best!✨

Selain membuat meja, saya juga membuat stempel khusus sebagai tanda hak paten untuk produk bisnis nanti. Stempel yang dipesan didesain dengan nama saya Roza rm di dalamnya. Desain stempelnya saya sendiri yang membuat. Tetapi, saya kurang puas dengan stempelnya karena bawahnya terbuat dari karet. Akan jauh lebih baik kalau nama saya terbuat dari kayu atau benda yang lebih keras lainnya. Dengan begitu, cap nama nya akan lebih jelas tertera di atas tanah liat. Sayang sekali, saya belum tahu di mana tempat membuat stempel seperti itu. Ngomong ngomong, saya ingin memperlihatkan desain nama saya.


22B8F5BD-FF58-4C00-A035-624F534346DE.jpeg

Desain nama


79FA45F4-D63C-4E1C-8275-ABDAC44D6DBD.jpeg

Stempelnya

Pengeluaran kami untuk meja dan stempel adalah sebagai berikut.

ProdukHarga (IDR)STEEM (IDR 3,366)
Engsel (3)IDR 30,0008.91
Triplek (1 lembar)IDR 68,00020.34
Paku (5 inches)IDR 5,0001.48
StempelIDR 30,0008.91

Total harga = IDR 133.000 setara dengan 39.512 Steem.

Harga Steem di atas adalah harga Steem di pasar bursa liquid Upbit Indonesia.

Semoga Allah memudahkan urusan saya dan kita semua yang percaya akan keAgungan-Nya. Aamiin.


Begitulah cerita saya untuk hari ini teman teman semua! Terimakasih sudah membaca blog saya!

Instagram: @ozzarm
YouTube: Goore Oja

Thanks to:

@harferri
@tucsond
@f2i5
@afrizalbinalka
@steempreneurship


Regards,

@ozzarm

About me

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  
Your quality content qualifies the TEAM 5 guidelines.
Post InformationStatus
Steemexclusive✅️
Plagiarism free✅️
Verified User✅️
Bot free✅️
Club Status75

Your post is upvoted using the @steemcurator08 account by @waterjoe. Continue making quality content for more support.