Hai Steemian
Penanaman pohon perlu digiatkan dalam rangka menyelamatkan bumi. Musim kemarau akan sangat menyengsarakan saat bumi tanpa pepohonan. Begitu pula sebaliknya saat musim hujan akan rentan terjadi banjir, tanah longsor dan berbagai bencana alam saat bumi tandus tanpa pepohonan.
Penanaman pohon
Kementerian Agama ikut andil dalam penyelamatan bumi melalui penanaman pohon yang diprogramkan untuk KUA asri berseri. Program ini dilaunching untuk Kota Lhokseumawe pada 28 Agustus 2024 dengan penanaman secara simbolis di MAN Kota Lhokseumawe dan KUA Muara Dua. Kepala Kanwil Kemenag Aceh mengharap semua Madrasah dan Kantor Urusan Agama (KUA) dapat menjadi tempat yang asri berseri.
Foto bersama K2MI
Dalam kesempatan ini pula Kepala Kanwil Kemenag Aceh melaunching program Lima belas menit (Limit) bersama Al-Qur'an, dan gerakan tuntas baca (Getba) Al-Qur'an. Ia menyampaikan kegiatan ini dilakukan sebelum memulai pelajaran di setiap pagi hari. Bayangkan itu dilakukan di seluruh anak madrasah di seluruh Aceh. Pasti Rahmat dan perlindungan Allah akan diberikan kepada kita semua lanjutnya.
Kegiatan dilanjutkan dengan pembinaan ASN dan operator. Dipusatkan di aula MAN Kota Lhokseumawe kegiatan ini selesai sebelum adzan dhuhur berkumandang.
Penari
Kembali ke sekolah segera menunaikan kewajiban empat raka'at Dhuhur dan makan siang sambil istirahat sejenak sambil ngadem di ruangan. Sebelum OTW pulang, bergabung di pekarangan sekolah bersama miftahulrizki yang sedang sibuk melatih anak-anak Pramuka.
Latihan Pramuka
Sore harinya tiba kembali di rumah, segera menyelesaikan rutinitas sebelum berangkat untuk penyerahan bantuan Steem Amal untuk korban kebakaran. Cuaca yang hujan, membuat aku harus menjemput tim relawan yang akan ikut dalam penyerahan ini.
OTW penyerahan bantuan kebakaran
Bantuan diterima langsung oleh korban kebakaran disaksikan keluarga dan perangkat Gampong. Ia sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan untuk keluarganya. Kami harus segera pamit pulang karena hari sudah mulai gelap.
Bantuan Steem Amal
Tiba kembali di rumah, segera menyuapi Al-Qarni makan sebelumengantarkan si Abang kembali ke Dayah. Ia makan sambil nongkrong dan bermain di teras. Selesai makan segera mengantarkan si Abang kembali ke Dayah.
Makan di teras
Singgah di depan Dayah untuk membeli makan malam dulu untuk si Abang. Setelah selesai mengantar sampai ke gerbang Dayah, aku bersama Al-Qarni seger kembali pulang karena akan dikumandangkan adzan Maghrib.
Dayah Syamsyuddhuha
Malam harinya sudah mulai mengambil waktu mengambil waktu istirahat malam sejak sehabis isya. Seperti biasa gak lupa menyelesaikan tugas kurasi menggunakan SC07 dulu sebelum pulas tertidur.
https://x.com/BagiChipUntung/status/1836451048250368382?t=ihO0Q95k-Ydcpe2_7b6OSA&s=19
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.
Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
TEAM 4
Congratulations! Your post has been upvoted through steemcurator06. Good post here should be..Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit