![]() | ![]() |
---|
Cuaca cerah saat aku menyusuri jalanan yang biasa aku lalui menuju ke sekolah. Hari ini aku berangkat dengan nebeng lagi bareng sahabatku. Setiba di sekolah aku langsung turun dari kendaraan dan menyapa rekan-rekan guru yang bertugas di pos piket.
Tepat pukul 09.00 WIB jadwal mengajarku tiba, maka aku segera memasuki ruangan kelas dan mengajak siswa untuk ke ruangan Laboratorium IPA' berhubung hari ini aku akan mengajak mereka melakukan praktikum. Para siswa kemudian duduk secara berkelompok di ruangan LAB IPA.
Proses pembelajaran dan praktikum sains tentang sifat-sifat magnet serta medan magnet kembali aku lakukan bersama para siswaku. Setelah mengarahkan kegiatan praktikum, aku lalu meminta para siswa mengerjakan LKS (lembar kerja siswa). Kegiatan pembelajaran di Laboratorium IPA berakhir seiring dengan bunyi bel istirahat. Kegiatan mengajar kembali aku lanjutkan setelah istirahat hingga jadwal pulang sekolah tiba.
Siang ini aku kembali pulang bersama sahabatku, namun aku tak jadi pulang kerumah karena ia mengajakku ke pusat kota untuk menemaninya melakukan suatu urusan priva. Aku lantas menyetujuinya. Sebelumnya kami mampir dulu menjemput putri dari sahabatku.
Kemudian kami menuju ke mesjid untuk menunaikan ibadah shalat Dzuhur. Usai shalat, aku sempat beristirahat sejenak dan mengobrol dengan ananda dari putri sahabatku. Kamipun selfie bersama.
![]() | ![]() |
---|
Selanjutnya kami berangkat ke suatu tempat untuk keperluan daru sahabatku tersebut. Setelah selesai kamipun segera menuju ke sebuah cafe untuk menikmati makan siang bersama. Perutku juga sudah mulai keroncongan.
Di cafe langgananku tersebut, kami lalu memesan makanan dan minuman, kemudian sambil menanti orderan makanan tiba kami mengobrol sejenak, serta melakukan sesi foto bersama. Akhirnya setelah makanan dan minuman tiba di meja kami segera mencicipinya.
Untuk menu makan siangku hari ini adalah udang asam manis dan nasi, juga ada cemilan tahu crispy, untuk minumannya kami memesan, es teh dan juice alpukat dan lemin tea. Setelah puas menikmati makanan maka kami bersantai sejenak, barulah selanjutnya kami pulang kerumah masing-masing.
Sebelum pulang kami membayar tagihan makan siang kami totalnyaa IDR 98K bila dikonversi yaitu setara dengan 27.2 STEEM.
Adapun rincian biaya makan siang kami hari ini adalah sebagai berikut.
Menu makanan yang kami pesan | IDR | STEEM |
---|---|---|
Jus alpukat | 15K | 4 1 |
Teh dingin | 10K | 2.7 |
Lemon Tea | 15K | 4.1 |
Udang asam manis +nasi | 20K | 5.5 |
Tahu crispy | 10K | 2.7 |
Nasi Ayam Katsu | 28K | 7.8 |
Link konversi Rupiah ke STEEM : https://www.coingecko.com/id/koin_koin/steem/idr |
---|
Setelah berpisah dengan sahabatku maka aku kembali melanjutkan perjalanan pulang, namun aku tak langsung pulang melainkan aku menuju ke pondok pesantren untuk menjenguk kedua putriku yang berada di sana. Aku segera menuju ke asrama putri dab menemui putri bungsuku, tak lama berselang putri sulungkupun tiba. Kami melepas rindu dan mengobrol tentang berbagai topik.
Tak terasa waktu berlalu dan hari beranjak semakin sore, aku kemudian beranjak pulang dan berjanji akan menemui kedua putriku lagi dihari yang lain. Sebelum pulang aku juga memberikan mereka uang saku.
Saat sudah sampai dirumah, aku segera membersihkan diri dan mengambil waktu beristirahat sejenak, setelah lelah seharian beraktivitas. Malam harinya aku mengisi waktu istirahat dirumah saja, tentunya setelah sebelumnya membereskan rumah.
Malam ini aku menikmati makan malam dengan martabak telur yang dibeli di penjual makanan. Berikut harga martabak telurnya.
Item Makanan | IDR | STEEM |
---|---|---|
Martabak Telur | 6K | 1.6 |
Demikianlah usai makan malam, aku menyibukkan diri dengan aktivitas di dunia maya dan aku juga menyiapkan postingan untuk konten di halaman steemit. Saat rasa mengantuk mulai mendera kedua mataku, akupun segera beranjak menjemput mimpi malamku.
Terimakasih sudah mampir dan membaca publikasiku hari ini. Salam sukses buat semuanya |
---|
Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here
Upvoted. Thank You for sending some of your rewards to @null. It will make Steem stronger.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Many thanks to the Steem Entrepreneurs community users who shared the original posts. We hope your contributions continue to inspire and strengthen the entrepreneurial spirit in our community.
Kind regards,
Steem Entrepreneurs Team
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
TEAM 5
Congratulations! Your comment has been upvoted through steemcurator08.Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you sc 08 for the support
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit