Kegiatan di pagi hari |
---|
Pagi ini setelah sarapan saya bersiap-siap pergi kesekolah bersama anak sulung saya, karena Afdhal tidak sekolah hari ini belajar di rumah untuk besok ujian, saya pergi tidak seperti biasa lebih pagi sekitar pukul 07.00 karena hari ini ada jadwal kontrol kerumah sakit jadi, sebelum brrangkat saya jemur kain dan cuci piring terlebih dahulu baru berangkat kesekolah untuk membantu suami berjualan di kantin, dan hari ini juga saya tidak ada jadwal mengawas ujian jadi pukul 09.30 bisa pergi kontrol ke dokter Fahmi di rumah sakit Sakinah tempat saya di rawat beberapa hari yang lalu.
Di perjalanan menuju kantin sekolah saya berhenti di tempat penjual kue, untuk membeli beberapa jenis kue, harga satu kue Rp 1000,- dan saya membeli 10 kue gorengan campur kue basah, jika harga 10 kue seharga 10.000,- setara 2,5 steem, setelah membayar saya pun kembali melanjutkan perjalanan menuju kantin sekolah.
Sesampainya di kantin sekolah saya pun mulai membantu suami dari beres-beres barang jajanan dan merebus mie instan untuk anak-anak di jam istirahat.
Bel istirahat pun berbunyi anak-anak pun mulai berdatangan membeli jajanan yang di jual di kantin, hari ini anak-anak istirahat sedikit lebih cepat dari biasanya karena lagi ujian dan hari ini pun cepat pulang karena hari jum'at.
Selesai istirahat jam sudah menunjukan pukul 09.20 saya pun bersiap-siap untuk pergi kerumah sakit takut lama dapat no antrean, Afdhal pun ikut menemani saya kerumah sakit, setelah mendapat nomor antrean kami pun duduk di kursi tunggu, setelah beberapa puluh menit akhirnya no antrean saya di panggil juga dan segera menuju keruang dokter untuk diperiksa dan di beri resep obat, dan saya kembali harus bersabar menunggu resep obat saya siap di bungkus.
menunggu no antrean di Rumah sakit Sakinah |
---|
Setelah obat saya dapatkan saya pun kembali kesekolah, sesampainya di sekolah kantin sudah tutup, saya pun masuk ruang guru, sesampainya di ruang guru terlihat @sriiza sedang menyiapkan kuali dan minyak goreng, karena akan menggoreng bakwan, tepung dan bahan bahwan sudah siap di dalam kantor yang di aduk oleh Buk hanifah, pasti akan sangat enak bakwan gorengan @sriiza nantinya, saya pun menunggu gorengan siap takut tidak kebagian.
Selesai makan bakwan jam sudah menunjukan pukul 11.25 saya pun segera pulang karena takut terlambat sampai rumah suami dan anak laki-laki saya akan sembahyang jum'at.
Kegiatan siang hari |
---|
Siang ini kami makan dengan lauk yang di belik sewaktu pulang kerumah tadi, selesai makan kami pun bersiap-siap untuk shalat zuhur, selesai shalat istirahat sebentar.
lauk makan makan siang |
---|
Pukul 15.20 setelah beristirahat lebih kurang setengah jam saya pun bangun dan segera mandi untuk menyegarkan badan, karena akan pergi ke toko sepatu untuk membeli sepatu dan baju putih untuk persiapan ikut tes PPPK di Banda Aceh di hari senin nantinya.
Kegiatan sore hari |
---|
Selesai bersiap-siap kami pun pergi menggunakan becak, setelah di perjalanan beberapa menit sampai lah kami di toko Lupna yang menjual berbagai barang, dari sepatu, pakaian, jelbab, mainan anak-anak dan banyak lagi jenis barang yang di jual di toko Lupna.
Sesampainya di toko Lupna saya segera masuk dan melihat-lihat sepatu dan model yang di ingin kan, setelah berputar-putar di rak sepatu, akhirnya model sepatu yang fi inginkan dapat di salah satu rak sepatu, saya pun mulai mencoba beberapa sepatu dengan model yang berbeda, dan setelah beberapa kali mencoba akhirnya salah satu model sepatu menjadi pilihan saya, dengan harga 35000 saja saya sudah mendapatkan model sepatu yang bagus dan tidak kalah dengan harga sepatu yang mahal, jika di steem harganya lebih kurang 9 steem.
Setelah mendapatkan sepatu saya lanjut di toko yang sama mencari baju kemeja putih untuk di pakai juga saat tes, saya pun mencari di bagian baju kemeja putih, setelah mencoba beberapa baju, akhirnya baju kemeja yang sesuai dengan ukuran tubuh saya pun dapat, dengan harga 35000 atau setara 9 steem, saya bersyukur semua barang yang saya ingin kan dapat dengan harga murah, ada satu barang lagi yang hampir lupa di beli untuk keperluan untuk tes nanti seperti yaitu pentol dengan harga 5000 lebih kurang setara 1 steem.
mengetes beberapa sepatu |
---|
Setelah semua barang yang saya perlu sudah lengkap, dan saya pun langsung membayar dengan harga 75000 setera 19 steem, setelah membayar kami pun segera pulang.
tes baju kemeja putih |
---|
Hari sudah semakin sore kami pun tidak kemana-mana lagi, di perjalan pulang kami singgah membeli sate di simpang kotablang, karena perut sudah terasa lapar kembali, kami membeli empat bungkus sate yaitu dua sate bumbu padang dan dua sate bumbu kacang, satu bungkus sate seharga 15000 setera 3,5 steem dan karena kami membeli empat bungkus, saya membayar 60000 setara 15 steem, setelah membayar kami pun melanjutkan perjalanan pulang kerumah.
Sesampainya di rumah setelah menurunkan barang dari becak, kami pun masuk kedalam rumah, anak-anak pun mengambil piring untuk segera makan sate favoritnya, saya tidak langsung makan karena menunaikan kewajiban terlebih dahulu yaitu shalat asar yang sudah sedikit terlambat.
satu bungkus sate padang |
---|
Sekian cerita diary game saya hari ini, semoga besok saya kembali menulis cerita pengalaman di diary game selanjutnya, terimakasih sahabat steemit yang sudah mendukung postingan diary saya.
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Congratulations, your post has been upvoted by @scilwa, which is a curating account for @R2cornell's Discord Community. We can also be found on our hive community & peakd as well as on my Discord Server
Felicitaciones, su publication ha sido votado por @scilwa. También puedo ser encontrado en nuestra comunidad de colmena y Peakd así como en mi servidor de discordia
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank You,,
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit