Permata Kuliner di Pelosok Sidoarjo

in hive-122035 •  3 years ago 


Kolam ikan di bagian tengah cafe K'Bon. (Foto dukumen pribadi)

Siang ini ketika sedang mencoba kembali ke arah jalan utama, setelah mendapatkan orderan di daerah pelosok Sidoarjo tepatnya daerah Wonoayu saya menemukan sebuah lokasi kuliner berupa kafe bernama K'Bon Cafe. Tepatnya berada di jalan Ploso, Kecamatan Wonoayu yang berada di Kota Sidoarjo, Jawa Timur.


Mencoba Kopi Gula Aren buatan kafe ini

Pada awalnya saya ragu untuk mampir di kafe ini, tapi ya..., tiba-tiba ada dorongan untuk mampir mumpung sedang melewati daerah ini. Apalagi selanjutnya belum tentu mendapatkan orderan Gojek di daerah ini. Selain itu terlihat tempat nongkrong ini nyaman untuk 'diampiri' sekedaar untuk beristirahat sejenak setelah mendapatkan orderan GoFood di pelosok Kecamatan Wonoayu.

Kolam ikan Koi yang ada di tengah halaman kafe. (Foto dokumen pribadi)

Ketika memasuki halaman kafe ini, kita akan langsung disuguhi pemandangan yang asri dan ada kolam koi yang ada di tengah-tengahnya membuat suasana tetap sejuk, walaupun pada saat saya sedang berkunjung cuacanya cerah disertai dengan panas terik matahari.


Kru K'Bon Cafe yang sedang bertugas. (Foto dokumen pribadi)


Paviliun untuk live music. (Foto dokumen pribadi)


Kopi Gula Aren yang saya pesan. (Foto dokumen pribadi)

Menu andalan kafe ini adalah minuman kopi yang diracik menjadi berbagai macam jenis minuman kopi, salah satunya kopi gula aren yang saya pesan ini, harganya sebelas ribu Rupiah. Eit....s! Masih ada beberapa menu lainnya berupa kentang goreng dan berbagai macam menu nasi goreng.

Rasanya kafe ini cocok untuk tempat nongkrong dan sekedar melepas penat serta jenuh. Tapi walaupun begitu prosedur prokes di kafe ini tetap berlaku ya. (hpx)

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

mohon dukungannya @happyphoenik

[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)

👍

terimakasih happyphoenix... mohon dukung saya ya..

[WhereIn Android] (http://www.wherein.io)

in Brazil, witch the main language is Portuguese, k´Bon is often used as a abbreviation to "que bom", that means something like"what a good...", so it is funny to think that the name of the café is "what a good café" in Portuguese.

Thanks for shearing those beautiful images.

(Menggunakan google translate😅)
Di Brasil, penyihir bahasa utamanya adalah Portugis, k'Bon sering digunakan sebagai singkatan untuk "que bom", yang berarti sesuatu seperti "apa yang baik...", jadi lucu untuk berpikir bahwa nama kafe adalah "apa kafe yang baik" dalam bahasa Portugis. Terima kasih telah menyadat gambar-gambar indah itu.

Ah.... I see, thanks to tell me about it