[KONTES] Keahlianku adalah Kekuatanku || Musim-20 oleh @trielsi

in hive-126193 •  2 months ago 

IMG20241101085345.jpg

Hai sahabat stemian di manapun kalian berada!! Pada postingan kali ini saya @trielsi akan berpartisipasi dalam konteks yang diselenggarakan oleh @pea07 di komunitas tim fashion and style yaitu kontes keahlianku adalah kekuatanku melihat kontes tersebut saya jadi ingin menunjukkan skill saya dalam membuat kerajinan tangan dari stik es krim.

Nah Kalian tau nggak sih? kalau membuat kerajinan tangan itu adalah salah satu hobi saya maka dari itu dengan senang hati saya akan menunjukkan skill saya dan mengikuti kontes hebat kali ini. Oke langsung saja Saya akan memberitahu kalian bagaimana langkah-langkah membuat bianglala foto menggunakan stik es krim. Kerajinan Bianglala ini saya buat untuk mempercantik ruangan kemudian bisa menjadikan ide jualan serta menambah ke estetika di kamar saya.

Langkah pertama

IMG20241101084029.jpg

Oke teman-teman yang pertama-tama mari kita sediakan alat dan bahannya yang mana alat dan bahannya ini sangat familiar dan sangat mudah untuk ditemukan diantaranya :

  1. Stick es krim
  2. Lem bakar / lem fox
  3. Gunting
  4. Kardus yang sudah di potong berbentuk lingkaran
  5. Korek api

Langkah Kedua

Setelah alat dan bahan sudah tersedia langkah selanjutnya adalah:

  1. Ambil 8 buah stik es krim
  2. Selanjutnya ambil kardus yang sudah dipotong ke dalam bentuk lingkaran
  3. Setelah itu tempel setiap stik ke dalam kardus yang sudah dipotong ke dalam bentuk lingkaran menjadi sebuah segi delapan seperti gambar di atas.

Langkah Ketiga

Nah setelah stik sudah berbentuk segi delapan atau sudah berbentuk seperti arah mata angin langkah selanjutnya adalah ambil stik es krim lagi kemudian tempelkan menggunakan lem bakar ke bagian atas stik yang sudah berbentuk segi delapan tadi. Kalian bisa menggunakan limbah bakar ataupun lem Fox, namun jika ingin lebih kuat kalian bisa menggunakan lem bakar. Lakukan berulang hingga menjadi dua bagian kerangka Bianglala seperti gambar di atas.

Langkah Keempat

Di langkah keempat kita akan membuat penyangga dari Bianglala, nah untuk itu kita perlu menggunakan 5 stik dan lem untuk membuat satu penyangga lakukan secara berulang hingga penyangga stick menjadi dua penyangga. Bentuk penyangga untuk bianglalanya kita bentuk seperti segitiga kemudian alas untuk menghubungkannya kita buat segi empat.

IMG20241101084749.jpg

Nah nah setelah itu kita tempelkan atau kita gabungkan dua penyangga tadi melalui alas segi empat menggunakan lem bakar agar lebih kuat hingga kedua penyakit tersebut dapat berdiri seperti gambar di atas.

Langkah Kelima

Selanjutnya kita buat bingkai untuk menempati foto polaroid, nah jadi kita bisa mengukur bingkai sesuai dengan ukuran foto yang kita mau, kebetulan di sini saya membuat bingkai foto seukuran dengan foto polaroid jadi tidak terlalu besar dan cukup untuk diletakkan pada bianglala nanti. Di sini saya mencetak bingkai foto untuk polaroidnya sebanyak 8 karena agar bianglala tersebut dapat terisi penuh dan dapat terlihat cantik.

Hasil akhir

Nah ini dia hasil akhir dari bianglala foto polaroid yang saya buat, setelah membuat bingkai untuk polaroid sudah selesai selanjutnya saya mengikat bingkai tersebut di sela-sela bianglala menggunakan tali rafia agar tidak mudah putus. Selain itu jika kalian ingin kayu stiknya lebih cantik kalian bisa mewarnainya menggunakan cat untuk melukis ataupun cat minyak namun di sini saya menggunakan cat untuk melukis agar nampak pewarna.

Nah gimana nih hasilnya bagus kan??? Yang uniknya lagi bianglalanya ini bisa diputar-putar loh, terus kalau kita pengen cantik lagi kita bisa melilitkannya menggunakan lampu hias jadi ketika malam hari kita bisa nampak cahayanya. Kemudian hasil karyanya juga bisa dijual loh temen-temen. Jadi intinya kerajinan bianglala foto polaroid ini saya buat untuk estetik ruangan ataupun kamar. Dan bahan-bahan yang ditemukan juga tidak sulit kemudian cara pembuatannya simpel namun hasilnya tetap keren.

Oke teman-teman mungkin sampai di sini saja saya membagikan skill saya kepada kalian semoga bermanfaat.

Salam @trielsi

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  
Loading...