edit by picarts
Assalamualaikum Steemians pembaca setia Komunitas Steem Indonesia, saya berharap anda dapat menikmati waktu yang sangat berharga bersama keluarga tercinta.
Pagi yang cerah menyambut aktivitas saya hari ini, sepiring nasi gurih dan secangkir teh manis hangat sudah cukup sebagai sarapan pagi ini. Tidak ada yang layak untuk kita lakukan selain bersyukur atas nikmat yang telah diberikan oleh Allah swt.
pagi hari
Selesai sarapan saya bersantai sejenak sambil menemani buah hati saya. Kami bermain beberapa saat sebelum akhirnya saya mengganti baju untuk pergi berbelanja ke Pasar. Diluar rumah istri saya sudah menunggu karena ingin ikut serta ke pasar untuk membeli sayuran.
Sampai di pasar saya segera membeli ikan dan udang serta kebutuhan di warung, sementara istri saya membeli sayuran dan kebutuhan di dapur. Tidak terlalu banyak yang saya beli hari ini karena masih banyak stok barang di warung. Jadi saya bisa berhemat hari ini.
Di pasar
Siap berbelanja dan mengumpulkan semua barang saya segera beranjak pulang ke rumah. Di perjalanan saya singgah di tempat penjual mie aceh untuk memesan beberapa kilogram mie dan akan diantar nantinya. Setelah itu saya segera pulang. Hanya 5 menit saya sudah berada di rumah.
Ba'da dzuhur saya menikmati makan siang bersama. Hanya menu sederhana sebagai lauk hari ini. Selesai makan siang saya ke kamar mandi untuk berwudhu dan melakukan solat empat rakaat. Beristirahat sebentar sebelum ke warung untuk berjualan.
menu sederhana untuk makan siang
Sore hari saya sudah mulai berjualan. Sesekali saya membuka ponsel untuk melihat dan membaca beberapa postingan di platform Steemit. Memberikan beberapa komentar sebagai bentuk partisipasi dan kontribusi terhadap perkembangan platform ini. Ada beberapa komentar yang harus saya balas, tetapi jika ada pembeli saya segera mengunci ponsel untuk kemudian saya simpan di laci.
mie aceh spesial udang
Waktu telah mendekati magrib, saya menutup warung sementara waktu. Segera pulang ke rumah untuk mandi.,dan kemudian melakukan ibadah solat magrib. Selesai makan malam saya kembali ke warung. Posisi warung tepat di samping rumah jadi saya hanya perlu jalan kaki saja.
Sambil menunggu pembeli saya menikmati segelas minuman dingin untuk mendinginkan tenggorokan. Terkadang saya bisa menghabiskan tiga gelas air putih karena merasa panas dan gerah akibat terlalu lama berdiri di depan kompor saat membuat dan memasak mie.
minuman segar
Selesai menutup warung saya langsung pulang ke rumah, mandi sebentar untuk menghilangkan rasa gerah pada badan. Sebelum tidur saya membuat sebuah postingan untuk saya publikasikan di sebuah komunitas. Setelah itu baru ke kamar untuk beristirahat.
TEAM 1
Congratulations! This post has been upvoted through steemcurator04. We support quality posts , good comments anywhere and any tags.Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Thank you very much for your support Mr @kouba01
Success is always for you 😊
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Enak bener itu mie acehnya... 🤤
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Iya... Kelihatannya sangat enak 🤗
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Ro ie babah teh ta eu mi udang 😁🤤
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Haha.. Udang Watt nyan 😊
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Kop hawa teuh mie nyan🤤🤤
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit
Haha.. Mie aceh spesial udang mudah didapatkan dimana saja.. 😊
Downvoting a post can decrease pending rewards and make it less visible. Common reasons:
Submit