PS GAMET saat latihan di Lapangan Hijau Kota Meureudu
MEUREUDU PIDIE JAYA - Sebelum melakoni Pertandingan Tarkam Sepakbola, PS GAMET Mesjid Tuha Meureudu menggelar latihan tanding di Lapangan Hijau Kota Meureudu Pidie Jaya, Rabu (10/8/2022) sore.
Di mana klub Sepakbola ini adalah pemuda pemuda dari Gampong Mesjid Tuha yang lapangan nya pun terletak di Wilayahnya, yang dulunya lapangan ini selalu ada pertandingan sepak bola antar klub amatiran dan proporsional, bahkan dilapangan inimelahirkan bintang sepakbola Nasional seperti Ismadi Mahmud dan Agamal. Anak muda Mesjid Tuha giat latih tanding semata-mata karena hobbi dan akan bertanding tarkam di Gampong Dayah Pangwa Trienggdeng nantinya.
"Kita hari ini latihan, semata mata untuk mengasah kemampuan dan olah bola serta tehnik untuk beberapa pertandingan nantinya," kata Dek Jol pemain inti PS GAMET, kepada Cek Mad dari media ini.
Diantara pemain tampil juga Mukhsin yang tak lagi muda namun imun latihan , bersama-sama dengan para pemain muda PS GAMET lainnya, hanya bersama-sama membangun dan membangkitkan kembali gairah persepakbolaan yang selama ini kurang bergairah karena kurangnya dukungan, baik kecamatan maupun Kabupaten
Dan menurut penulis mengiyakan terbukti sudah sejak lama tak ada pertandingan antar kampung apalagi menjelang hari kemerdekaan Republik Indonesia yang dulunya cukup semerak dilapangan yang kini semraut dan sempit dan kumuh.
"Dengan adanya serangkaian latihan dan uji coba ini menjadi ajang silaturahmi antar pemain muda dan yang tua tua, sekaligus menggalakkan dan mengairahkan kembali persepakbolaan di Kecamatan Meureudu khususnya dan PIDIE JAYA umumnya agar ke depanya lebih diperhitungkan lagi persepakbolaan di Meureudu seperti dulu dulunya." Kata Mukhsin Thamrin kepada Cek Mad.
“Mari kita bersama-sama membina dan meningkatkan persepakbolaan di Kecamatan Meureudu yang selama ini kurang mendapatkan dukungan,” pungkasnya
(CM CEK MAD)
Galeri foto-foto Giat latihan PS GAMET menjelang ikut kejuaraan Sepakbola Tarkam :