Kontes kesehatan anak #4|| camilan sehat favorit anak saya by @eva88.

in hive-139765 •  3 years ago 

Assalamualaikum wr. wb

Hallo sahabat steemkids dan pecinta anak-anak. Semoga kita sehat dan selalu bahagia ya. Saya senang berada bersama anak-anak. Apalagi dengan adanya kontes luar biasa ini, menambahkan kita semakin akrab bersama anak-anak. Pada kesempatan ini saya ingin mengikut kontes kesehatan anak #4|| ceritakan tentang jajanan favorit anak dan manfaatnya untuk kesehatan. Ini merupakan kontes yang sangat bagus. Salam saya kepada @eliany dari sekeluarga di aceh-indonesia. Semoga sehat dan selalu dalam lindungan Rahmat Tuhan..

IMG_20211113_112601.jpgsi kecil Lala lagi makan buah pepaya.

Kesehatan anak merupakan kebahagiaan bagi orang tuanya. Anak sehat berarti anak yang aktif dan ceria. Bila anak sakit maka orang tuanya pun ikut sakit. Begitulah ikatan yang sangat erat antara seorang ibu dan anak. Saya akan menceritakan jajanan favorit anak saya. Anak saya sangat menyukai buah. Iya begitu lahap saat makan buah. Kami memiliki pohon buah pepaya di belakang rumah. Saat buahnya sudah matang, kami memetiknya. Saya menyajikan untuk si kecil Lala. Iya begitu senang dan makannya pun habis.

IMG_20211113_112620.jpg

Buah pepaya kaya akan vitamin dan nutrisi bagi tubuh, pepaya juga mengandung beragam antioksidan, seperti likopen, zat yang membantu mengurangi resiko penyakit jantung. Bagi anak-anak makan buah sangat penting untuk pertumbuhan dan kesehatan juga. Dari pada memakan jajajan yang tidak sehat lebih baik makan buah saja yang sudah jelas Isi kandungannya.

IMG_20211113_113113.jpg

Selain buah, anak saya juga menyukai bubur, seperti bubur kacang hijau. Bubur ini banyak cara memasaknya. Bisa memakai campuran bahan lainnya seperti beras ketan dan buah nangka. Kadang kami hanya merebusnya saja. Cara merebusnya, cuci bersih kacang hijaunya dan tambahkan air kedalam wajan, pakai daun panda juga agar wangi, tambahkan gula sesuai selera lalu masak hingga matang. Setelah siap sajikan dalam mangkuk. Biasanya saya menyajikan saat pagi sebelum saya berangkat kerja.

IMG_20211207_082151.jpgkacang hijau rebus.

Kacang hijau merupakan makanan yang sehat juga kaya akan nutrisi. Nutrisi baik yang terkandung dalam kacang hijau, seperti, vitamin A, vitamin B, vitamin C, vitamin E, vitamin K. Sangat baik bagi tubuh.

Sekian saja cerita sederhana tentang camilan kesehatan anak saya. Bahagia anak adalah bahagia kami sekeluarga. Saya akan mengundang beberapa teman saya, @mislina, @Suryanie dan @ani83. Terima kasih.
Wassalam.
By @eva88.

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Enak sekali melihat Lala makan pepaya🤤

Iya, makan buah bagus untuk kesehatan Bun

Ia betul itu👍

Thanks for joining in this contest, make sure you power up and in at least #club5050 in order to stand a chance of getting support.

Wow, adek Lala ternyata suka makan buah ya, seneng liat nya, sehat selalu dek lala

Terima kasih bunda @mis