Cah Kangkung feat Pete ala Mama Zetti

in hive-148497 •  4 years ago 

Selamat malam kawan-kawan Steemian, semoga masih terjaga stamina meski seharian bergulat dengan aktifitas yang menguras tenaga ya.

Malam ini saya akan berbagi resep legenda penggugah selera makan. Meski makanan ini masih dianggap sebelah mata dan menu rakyat jelata, tapi yakinlah ketika menyantapnya kalian akan lupa kalau mertua sedang lewat 🤭. Dan saya juga yakin, mungkin sebagian diantara kalian kurang menyukai makanan yang satu ini, bisa jadi karena salah satu alasan yang saya sebutkan atau karena bau 'semerbak' nya yang tertinggal setelah menyantapnya 🤔😄😄.

Yup... langsung saja saya berbagi resep Cah kangkung feat pete ya.

20201119_190526.jpg

Berikut adalah bahan yang disediakan

3 ikat kangkung (Boleh kangkung akar atau sawah). Siangi dan cuci bersih
2 papan pete (Kupas, belah dua atau utuh, sesuai selera)
2 siung baput
3 siung bamer
3 cabe rawit merah (Skip kalau tidak suka pedas)
3 cabe merah kriting
1 cm terasi
1 buah tomat ukuran kecil
1 sdt gulpas
2 sdm minyak sayur
Garam secukupnya
Air

Setelah menyediakan bahan yang diperlukan, mari kita mulai memasak. Supaya rasanya nendang menggigit, jangan lupa berdoa semoga tidak gosong atau keasinan ya teman 🤭😄.

Step by step

  1. Menggunakan cobek atau boleh pakai copper jika tidak terbiasa mengulek, ulek baput, bamer, cabe rawit, cabe keriting, terasi, garam, dan gula

  2. Tumis bumbu yang sudah diulek sampai mengeluarkan aroma wangi.

  3. Tambahkan pete, aduk bolak balik bersama bumbu tumis

  4. Masukkan kangkung, aduk hingga tercampur bersama pete dan bumbu, tambahkan sedikit air.

  5. Tunggu sampai kangkung setengah layu lalu masukkan irisan tomat.

  6. Kangkung feat pete siap untuk dinikmati bersama keluarga
    Selamat mencoba ya teman.. 😊

Tips : Untuk rasa yang gurih dan memiliki sensasi kriuk di mulut, usahakan menumis kangkung tidak terlalu matang ya.

Demikian resep legend saya, semoga yang tidak suka pete menjadi suka 😂😂. Dan jangan lupa sikat gigi sesering mungkin setelahnya 😅🙏🏻.

Salam

@nurulsalwa

Montage dibuat Bloggif

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Selamat, Anda satu salah pemenang kontes yang diselenggarakan oleh Steem SEA, info lebih detail dapat anda peroleh dengan klik disini

IMG_20200928_182240.jpg

  ·  4 years ago (edited)

Hai:

Selamat datang di Komunitas SteemFoods. :)

Terima kasih banyak telah berbagi di Komunitas SteemFoods bagaimana makanan Anda yang menggugah selera dan lezat dibuat dengan bayam air + terasi. Anda menjelaskan tahapan memasak secara detail, tetapi Anda hanya menggunakan satu foto. Saya menyarankan Anda untuk menambahkan foto tahapan memasak makanan yang sudah Anda siapkan, kirimkan dengan cara ini, itu akan lebih menarik. Dengan cara ini, Anda dapat dipilih di antara "Postingan SteemFood Terbaik Hari Ini" dan mendapatkan dukungan suara yang bagus. Saya menyarankan Anda untuk meninjau promosi makanan yang telah saya siapkan dan "Kiriman SteemFood Terbaik Hari Ini".

Terima kasih @alikoc07 atas sarannya. Kebetulan inspirasi untuk menulis tentang masakan itu timbul setelah makanannya sudah jadi 😄🤭. Baik, nanti saya coba membuka post tulisan teman yang lain supaya saya bisa memperbaiki teknik tulisan yang lebih baik

Today is the day of @steemitfoods x @steemcurator06 partnership curation. You won 50% of the votes. Thanks for Creating Content in SteemFoods Community. :)

Wow.. big thanks @steemcurator06 👏🏼🙏🏻