RUJAK PARTY

in hive-148497 •  4 years ago  (edited)

Selamat siang steemian !

Menjelang siang ini, sepertinya tubuh sudah meronta untuk diisi asupan nutrisi buah. Maka otak mulai memutar cara untuk mendapatkan nutrisi dari buah tetapi tetap berkonsep murah meriah 😃

Otak pun langsung mengirimkan sinyal untuk merujak. Beruntungnya, saya punya kawan yang jago mengolah bumbu rujak, kawan saya itu adalah @naniarmansyah dan @tutiaryati.

Rujak adalah salah satu jenis makanan tradisional yang sangat populer di Indonesia, tak terkecuali ditempat tinggal saya Lhokseumawe, Aceh.
Saat tubuh terasa kurang fit alias loyo, maka rujak menjadi salah satu alternatif untuk mengembalikan kebugaran tubuh. Bahkan almarhum ayah saya selalu minta dibuatkan rujak tektek apabila mulut terasa hambar dan kehilangan nafsu makan.

Berikut bahan saya gunakan dalam momen merujak bersama teman siang ini

Bahan
Di uleg

  1. Cabe kecil (rawit)
  2. Sejumput garam
  3. Gula merah
  4. Asam jawa
  5. Kacang tanah
  6. Buah batok
  7. Air
  8. Kecap
    semua disesuaikan dengan selera dan kebutuhan

Pelengkap

  1. Rumbia
  2. Timun
  3. Mangga
  4. Nanas
    Boleh jenis buah apa saja sesuai selera

Setelah semua bahan lengkap, masukkan cabe kecil dan garam kedalam cobek (caprok ), uleg bersamaan. Kemudian disusul dengan gula merah, kacang tanah yang sudah digongseng, sedikit asam jawa, air dan kecap. Koreksi rasa.

Jika sudah sesuai selera, ambil buah-buahan pelengkap yang sudah dipotong kecil-kecil, lalu colek dengan bumbu uleg tadi.

20201110_113252.jpg
Bahan bumbu rujak

20201110_113328.jpg
Bumbu rujak siap dieksekusi

20201110_113448.jpg
Mangga mengkal

20201110_115703.jpg
Timon tikoh dan boh pisang

Merujak bukan hanya sebatas makan memenuhi selera, tapi juga sebagai penyambung tali silaturrahmi dan menjaga keakraban diantara teman. Ya ! Karena sejatinya rujak tidak akan nikmat disantap sendiri, tetapi harus beramai-ramai dan saling berebutan. 😃😃

Nutrisi buah penting sekali untuk menjaga imun tubuh, terutama dimasa pandemi ini. Tidak harus buah import, buah lokal pun tak kalah kandungan nutrisinya. Yuukk makan buah lokal, steemians ! 🤗

Salam

@nurulsalwa

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Cucumber Mango Pineapple and green chilli nice , first time i am looking these ingredient in recipe together that will be really much tasty and superb i will try at my home this recipe sure

Let's try this recipe at home. I guarantee the taste is sour, spicy but fresh enough to raise your mood booster