Postingan pertama saya *MIE DAGING KHAS ACEH*

in hive-148497 •  4 years ago 

Hallo sahabat steemitfood

Perkenalkan nama saya yusrawati dengan nama akun steemit saya @yusrawati10 saya belajar steemit dari @wahyunibukhari. Pekerjaan saya sehari hari adalah jualan lontong dan sarapan pagi lainnya. Saya mempunyai tiga anak, tiga tiganya cowok, yang paling tua baru kelas satu SMP, yang nomor dua masih duduk dibangku SD, dan yang nomor tiga masih TK. Sedangkan suami saya sakit sakitan sudah satu tahun tidak boleh berjalan. Dengan sakit yang dideritanya diabetes. Lukanya yang sebelah kaki kiri membuatnya tidak bisa berjalan jangankan untuk mencari nafkah untuk dirinya sendiripun tidak bisa berbuat apa apa. Kadang kadang aku berfikir bagaimana nasib anak anak kedepan jika Ayahnya tidak bisa mencari nafkah lagi. Kadang aku sangat sedih melihat anakku saat saat dia membutuhkan Ayahnya untuk bercerita. Kadang untuk minta pertolongan ayahnya mereka harus menangis.maaf ya kawan kawan aku harus curhat sama kalian. Aku dah gak tau lagi mau curhat sama siapa. Tapi aku mohon sama kalian doakan suamiku semoga lekas sembuh Amin. Kawan cukup dulu ceritanya nanti kapan kita sambung lagi.

IMG_20210413_131420.jpg


Berikut adalah postingan pertama saya di steemfoods. Saya ingin membagikan resep lezat mie daging khas Aceh

Bahan:
_1/2 kg daging lembu
_1/2 kg mie
_2 ons toge
_2 ons kol
_5 buah cabe kering
_5 buah cabe merah
_7 bawah merah
_2 bawah putih
_5 kemiri
_ sdikit kelapa giling halus
_1 buah tomat kecil
_ daun sop dan daun seledri dua batang
_sedikit kecap asin/ sedikit kecap manis
_garam secukupnya

Cara buat:

Haluskan semua bumbu yang sudah di campur. Kemudian tumis hingga wangi. Setelah itu masukkan danging yang sudah di potong. Kemudian rebus sampai empuk. Setelah itu masukkan sayur dan tomat yang sudah dirajang. Kemudian masak sayurnya sebentar lalu campur mienya. Masukan garam, kecap, lalu aduk aduk rata kira kira 10 menit angkat. Mienya siap di sajikan.

IMG_20210411_110120_1.jpg

IMG_20210411_110305_1.jpg

IMG_20210411_110310_1.jpg

IMG_20210411_110711_1.jpg

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Nice post 👍

Hawa teuh mie nyan sang

Semangat @yusrawati10

Congratulations, your post has been upvoted by @dsc-r2cornell, which is the curating account for @R2cornell's Discord Community.

Curated by @blessed-girl

r2cornell_curation_banner.png

Enhorabuena, su "post" ha sido "up-voted" por @dsc-r2cornell, que es la "cuenta curating" de la Comunidad de la Discordia de @R2cornell.