Learnwithsteem" Meet-up Akbar Bersama CR dan SC"

in hive-153970 •  3 years ago  (edited)

30% Reward posting ini akan didonasikan @worldsmile

Assalamualaikum

Hai steemians

IMG-20220514-WA0016.jpg
Meet-up Akbar

Selamat bersua kembali semoga kita selalu di berkahi kesehatan bersama keluarga tercinta. Kali ini saya ingin menulis postingan seputar kegiatan Meet Up akbar Steemian bersama Kurator Indonesia yang berlangsung pada Jum'at (13/5/2022) di Ghathaf Cafe komplek SPBU Teupin Punti.

Meet-up kali ini benar-benar sangat mengundang perhatian banyak steemian, terlihat begitu banyak nya peserta yang mengisi tabel ceklist pada grup shering, bahkan peserta yang hadir saat acara berlangsung sesuai dengan data yang ada.

20220514_213206.jpg
semangat peserta

Acara di mulai pada pukul 15.00 yang di MC kan oleh @resyiazhari kegiatan kali ini mengangkat tema "Belajar untuk lebih baik" Dimulai dari kata pembuka dari @radjasalman. Kemudian dilanjutkan dengan Para CR lalu pemaparan materi oleh tim Kurator Indonesia.

Ada beberapa tim kurator yang tergabung dalam SC04-09 beserta tim Greeter juga ikut berpartisipasi menyampaikan materi. CR Anroja yang merupakan steemian yang paling saya nantikan juga ikut andil dalam kegiatan ini. Sangat banyak sekali ilmu yang saya peroleh dari kegiatan ini. Minimnya ilmu atau pengetahuan tentang steemit ini membuat saya pribadi sebagai steemian pemula memiliki beberapa kendala. Diantara saya juga sempat kehilangan master key dan di susul oleh permasalahan lainnya. Menurut saya kegiatan belajar seperti ini sangat-sangat di butuhkan oleh para steemian untuk meningkatkan kreatifitas dalam menulis dan membuat postingan postingan yang bermamfaat dan berkualitas.

IMG-20220514-WA0053.jpg
paparan dari pak @anroja

Selain diskusi tanya jawab seputar kendala yang dihadapi saat ini, ikut dibahas juga seputaran Club5050 Club75 dan Club100 yang saat ini harus kita ikuti. Dan membahas beberapa aturan dan larangan yang harus di jalankan.
Hal ini benar-benar bisa menjadi pembelajaran serta menjadi pacuan saya untuk tidak bermalas-malasan dalam membuat postingan agar konsisten.

IMG-20220514-WA0007.jpg
gerbang masuk kegiatan meet-up, bersama @hafidzah20

20220513_155457.jpg
bersama steemian wanita Lhokseumawe,@firyfaiz @fwinanda

@anroja juga ikut membagikan pengalaman selama bergelut dengan steemit ini, satu pelajaran yang bisa saya ambil dari pemaparan beliau adalah harus selalu rajin dan tetap konsisten agar mendapat hasil yang lebih baik.
Selain itu saya juga sangat tertarik dengan masukan-masukan dari @tucson yang menambah wawasan khususnya untuk saya pribadi. Di sini juga saya bisa bertemu langsung dengan para CR yang selama ini hanya saya kenal lewat postingan beliau saja, dengan adanya kegiatan ini saya bisa berkomunikasi langsung termasuk dengan @waterjoe @harferri @f2i5
Tentunya untuk yang paling senior juga di dalam steemit yaitu tetangga saya juga pak @ayijufridar yang selalu menjadi salah seorang acuan steemian saya selama ini setelah @radjasalman.

IMG-20220514-WA0019.jpg
para steemian hebat

Semoga saja kegiatan seperti ini dapat terus digelar di masa mendatang dengan menghadirkan orang-orang hebat dan sukses sebagai pemateri selain kurator dan CR saja.
Terimakasih kepada semua peserta yang telah meluangkan waktu untuk menghadiri kegiatan yang sangat bermanfaat ini. Terimakasih juga kepada inisiator, Panitia, dan tim Steemit yang ikut berpartisipasi dalam menyukseskan kegiatan ini.

Terimakasih juga untuk @alee75 atas sedikit paparan ilmunya seputar steemit yang sudah sudi di tuangkan kepada kami.
Selamat juga atas pencapaian menjadi CR hanya dalam waktu singkat bergabung bersama steemit. Salam kenal untuk semua steemian yang sudah hadir dan terimakasih untuk penyelenggara kegiatan meet-up kali, semoga ilmu yang di berikan mendapatkan balasan dari Allah SWT. Semoga steemit terus berjaya.

Salam
@bunda-monteski
Aboutme

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

senang bisa mengenal langsung @bunda-monteski walaupun pada saat acara kita tidak bertutu sapa, setidaknya sudah mengenalnya

Cc : @moer

HEHEHE

Sama-sama dek @klen-civil

Bundaaa... Calon cr kota

Gk mungkin bang @moer
Seperti pungguk merindukan bulan tu

Kiban meuphoem nyan kak 😃

😂😂

Dah dapat bocoran dr abang @klen.civil yg ganteng

Bocoran pu pak moer

Hubungi Abang @klen.civil lebih jelas

Apa dulu pak moer nyo

Lon hana meteme pegah haba 4 mata pih ngen dek @klen-civil baro....

Dek haaiiii 😀

😂

Gk mungkin bang @moer
Seperti pungguk merindukan bulan tu

Bg @moer hana can sagai..
Lheuh meu list ka meu delete 😃

Pakon delet lom man.

This post has been upvoted using the official charity account @worldsmile with manual curation by @sofian88

Thank you for supporting the World Smile Project program by setting a 30% reward to @worldsmile as a beneficiary

Alhamdulillah, acara terlaksana dengan sukses, semoga silaturahmi ini berguna bagi kita, dengan saling sharing ilmu dan pengalaman.

Aminnn

This post has been upvoted using the official charity account @worldsmile with manual curation by @sofian88

Thank you for supporting the World Smile Project program by setting a 30% reward to @worldsmile as a beneficiary