Betterlife || The Diary Game, Kamis 16 November 2023 (Singgah di Mesjid Besar Al-Huda Tanah Pasir)

in hive-153970 •  last year 

IMG_20231116_151144_903.jpg

Mesjid Besar Al-Huda Tanah Pasir

JvFFVmatwWHRfvmtd53nmEJ94xpKydwmbSC5H5svBACH7yMxJv1mzPvwBe5Z3SA3mcXcM1uYbiaYHfTWNifH2qozNnBoUypfeNa9mzk9je262apuYa4fPRv67pwnprvoW4ohfEew7U.jpeg

Hai sahabat steemians...!

Salam sejahtera untuk kita semua dan semoga kebahagiaan dan keberkahan senantiasa mengiringi setiap langkah kita Aamiin.

Kamis yang penuh harapan akan ada kabar bahagia setelahnya. Usaha dan doa senantiasa mengiringi setiap langkah berharap apapun harapan akan menjadi kebahagiaan dalam waktu dekat ini.

Masih seperti aktifitas biasanya, pagi-pagi mempersiapkan anak-anak untuk berangkat ke sekolah. Kemudian diiringi dengan segenap tugas rumah tangga yang sudah mengantri. Tidak lama kemudian menu untuk makan siang pun harus segera disaji karena jika tiba-tiba anak-anak pulang dan lapar mereka tidak mau menunggu kata-kata nanti.

Sepertinya baru sebentar tapi anak-anak sudah pulang saja dari sekolahnya. Kemudian bersiap-siap untuk ganti baju dan pergi lagi bersama teman-temannya.

Azan Dhuhur berkumandang dan itu pertanda anak-anak harus pulang untuk langsung mandi,siap-siap makan siang dan bergegas menuju ke tempat pengajian. Setelah mereka berangkat saya pun menyempatkan sedikit waktu untuk istirahat sebentar karena kebetulan si bungsu juga sedang berada dirumah bibinya.

IMG_20231116_150845_112.jpg

Gerimis mulai berjatuhan

Tiba-tiba saja anak-anak pulang dan katanya hari ini pengajian diliburkan karena ada beberapa kegiatan yang harus diikutsertakan oleh beberapa dewan guru. Akhirnya saya pun berinisiatif untuk memotong rambut anak-anak hari ini sekalian saja saya juga mau ke Tanah Pasir sebentar untuk mengecek dana sembako yang sudah cair.

Setelah mengambil beberapa lembaran saya pun langsung menuju ke sebuah toko untuk membeli baju anak-anak. Berbelanja pun selesai dan tiba-tiba sisulung kebelet dan minta pulang kerumah.
Akhirnya setelah berbagai macam rayuan mau juga ia singgah di mesjid mesjid besar tersebut.

IMG_20231116_153439_162.jpg

Pemotongan rambut anak-anak

Sebelum langsung pulang ke rumah,saya singgah sebentar disebuah kios pemotongan rambut karena rambut mereka sudah tiba saatnya untuk dipotong.

Giliran yang pertama adalah anak yang kedua saya, kemudian disusul oleh abangnya. Sempat ngambek juga tapi ya biarin saja ia meluapkan kemarahannya. Kemudian kami langsung pamitan pulang setelah selesai pembayaran upahnya.

IMG_20231116_171911_187.jpg

Dari luar terlihat pasien lumayan banyak

Azan ashar pun berkumandang dan Anak-anak setelah dari tempat pemotongan langsung mandi dan saya sendiri langsung bergegas ke rumah ibu karena ayah sempat meminta saya untuk membeli obat di tanah pasir cuma tadi itu kliniknya belum buka. Dan akhirnya saya harus balik lagi kesana sendirian. Semoga ya Allah melalui perantara obat ini engkau sembuhkan segala penyakit yang sedang di alami oleh kedua orang tua saya aamiin.

IMG_20231116_165918_484.jpg

Menunggu antrian

Alhamdulillah beberapa menit kemudian saya pun tiba di tanah pasir dan mendapati pasien yang masih berdatangan. Saya langsung masuk kedalam dan mengungkapkan semua keluhan yang dialami oleh sang ayah dan kemudian menunggu pembagian obatnya.

Butuh beberapa menit semuanya langsung bisa dibagikan. Setelah pembagian dan pelunasan obat saya langsung pulang menuju ke rumah ibu. Sesampainya di rumah ibu saya langsung menyerahkan obat pesanan ayah tadi. Setelah ngobrol-ngobrol panjang lebar saya langsung pulang karena sibungsu pun nanti pulang dari rumah bibi setelah selesai shalat magrib.

Kemudian saya langsung pulang ke rumah dan tiba-tiba saja terdengar suara panggilan sibungsu dari arah belakang. Rupanya dia minta langsung dipulangkan kerumah dan takut abang-abang akan nangis tanpa kehadirannya.
Ada-ada saja anak-anak itu!

Dan Alhamdulillah azan magrib pun berkumandang.
Mari kita shalat dan mari kita menuju kemenangan.
Ya Allah...
Jadikanlah kami dan keluarga kami dari golongan orang-orang yang mendirikan shalat aamiin.

Demikianlah Diary saya hari ini.
Terima kasih banyak untuk semua sahabat steemians yang selalu setia mendukung dan mengunjungi postingan saya sampai pada detik ini.

Salam sehat dan bahagia untuk semua stemian...!

Wassalam,

Tentang saya

@muthmainnah

JvFFVmatwWHRfvmtd53nmEJ94xpKydwmbSC5H5svBACH7yMxJv1mzPvwBe5Z3SA3mcXcM1uYbiaYHfTWNifH2qozNnBoUypfeNa9mzk9je262apuYa4fPRv67pwnprvoW4ohfEew7U.jpeg

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.