The diary game:29 juni 2024|undangan sekaligus healing

in hive-153970 •  6 months ago 

New Diary Game

sabtu,29 juni 2024

Assalamualaikum wr.wb

Hallo sahabat steemian dimanapun berada bagaimana kabarnya hari ini, mudah-mudahan kita semua sehat dan selalu dalam lindungan Allah SWT, Aamiin.

Pagi ini pagi-pagi sekali kami sudah bangun,disaat orang-orang masih bermimpi indah dan azan subuh juga belum berkumandang,itu karena kami harus cepat bersiap-siap menyiapkan sarapan karena kami akan pergi undangan di Perbaungan,Medan.

kami harus menyiapkan makanan untuk sarapan dan menyiapkan makanan untuk adik dan ayah dirumah karena mereka tidak ikut pergi dengan kami,setelah selesai masak kami pun langsung beres-beres rumah,karena disaat kami pergi rumah harus dalam keadaan bersih.

setelah selesai beberes dan masak akhirnya azan subuh berkumandang,kami pun langsung mandi bergantian,untuk setelah itu shalat subuh dan bersiap-siap untuk pergi,sebelum pergi pastinya tidak lupa kami sarapan dahulu ya,dan anak saya juga meminum obat supaya tidak mabuk dalam perjalanan nanti.

sekitar pukul 06.30 pagi kami semua pun berangkat dari besitang, keluarga yang di Stabat menunggu kami di pintu tol Stabat katanya,dan kami juga mulai memasuki tol tanjung pura menuju Medan,seru sih sebenarnya jalan lewat tol tapi karena diharuskan berkendara agak kencang jika di tol jantung saya pun mau lepas rasanya karena pak supir ngebut sekali.

1000038523.jpg
Di perjalanan

Alhamdulillah setelah melalui perjalanan sekitar kurang lebih 3 jam kami pun sampai di tempat tujuan yaitu di tempat pesta,sampai disana belum banyak tamu yang datang,hanya rombongan pengantin pria yang sudah datang,dan kebetulan pas kami sampai disana akan dilakukan pertemuan pengantin adat Jawa,musik dimainkan dan acara pun dimulai,selalu banyak yang menangis apabila acara pertemuan pengantin ini,apalagi mendengar musiknya.

1000038605.jpg
di tempat hajatan

1000038615.jpg
pertemuan pengantin

1000038616.jpg

setelah selesai acara adat kemudian dilanjutkan dengan acara marhaban dan tepung tawar untuk pengantin, mudah2han kedua mempelai menjadi keluarga yang sakinah, mawadah dan warahmah,Aaamiiin.

karena waktu sudah menunjukkan pukul 12 siang dan perut kami juga sudah keroncongan maka kami pun langsung makan siang,setelah selesai makan dan shalat Zuhur kami pun berpamitan dengan tuan rumah untuk izin pulang,bukan pulang sih tapi lebih tepatnya kami akan pergi ke pantai cermin yang ada di desa itu,sambil menyelam minum air ni ceritanya,sambil undangan jalan-jalan hehehe.

Dan akhirnya kami pun sampai di pantai cermin, lumayan bagus sih tapi kalau boleh jujur pantainya lebih bagus yang ada di Aceh,sampai di tempat kami pun menaiki speed boat untuk berkeliling laut lepas,seru dan menegangkan rasanya,dan anak-anak saya hanya mandi di pinggir pantai saja,karena bahaya kalau jauh.

1000038738.jpg
di pantai cermin

1000038779.jpg

puas bermain dan berkuliner di tempat tersebut tanpa terasa waktu pun sudah sore dan langit pun sudah mendung maka kami pun memutuskan untuk pulang,dan diperjalanan turunlah hujan deras,agak takut sebenarnya kalau dalam perjalanan hujan deras karena jalannya licin,tapi mudah-mudahan tidak ada halangan apa-apa di jalan dan kami sampai dengan selamat, Aaamiiin.

demikian cerita saya hari ini,terima kasih sudah membacanya dan mohon saran dan dukungannya sahabat steemit semua.

wasalam,
@watii

Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

You've got a free upvote from witness fuli.
Peace & Love!

Tank you very much

Nikmati Libur yg masih panjang...😁😁

Iya Bu😁

Thank you very much for publishing your post in Steem For Betterlife Community

DescriptionInformation
Verified User✔️
Club Status
No Club
#steemexclusive
Plagiarism Free / AI Article Free
✔️
Bot Free✔️
Beneficiaries
* #burnsteem25
* Community
* Charity

null 25% ❌
steembetterlife ❌
worldsmile 10%❌

Appeal to community members:

  • Let's increase Steem Power (SP) to support each other by joining at least #club5050
  • Maintain the authenticity of your content to get greater support
  • Only use original photos or copyright-free images by linking the image source

Verified by @𝘩𝘦𝘳𝘪𝘢𝘥𝘪

Terimakasih informasinya🙏🙏