Menemani Ibu Berobat dan Menyantap Seblak di Sore Hari🍜

in hive-168072 •  2 months ago  (edited)

32ECBE79-4BAD-4FB9-839D-815149D79A01.jpeg

Assalamualaikum, hallo sahabat steemit! Bagaimana kabarnya hari ini? Semoga sehat selalu yaa untuk kita semua dan selalu dalam lindungan Allah SWT, Aaamiin.

Alarm pagi terus berbunyi dan membangunkan saya di pagi yang amat sejuk itu. Saya bangun dan mematikan alarm yang terus terusan berbunyi nyaring di telinga. Saya melihat ada beberapa notif di hp, membalas beberapa pesan dan ya lanjut scroll sosmed sebentat itung itung mengumpulkan nyawa hehehe.

Kurang lebih 10 menit mengumpulkan nyawa saya bangkit dan membereskan tempat tidur. Dan agenda kali ini yaitu menemani ibu ke rumah sakit. Saya membereskan keperluan dan tak lupa mengerjakan pekerjaan rumah seperti menyapu, ngepel, dan mencuci pakaian. Setelah semua pekerjaan rumah beres saya lanjut bersiap siap.

56734E57-95E0-4E64-BC01-9739C431B08E.jpeg

F3BDD0E9-BA42-4081-89D5-068B7395A7DF.jpeg

B6E289AF-7B1C-4C40-A919-F823F731839F.jpeg

Kami pun pergi ke Puskesmas, tak jauh hanya menempuh perjalanan 5 menit dari rumah. Sesampainya di puskesmas kami memarkirkan sepeda motor dan naik ke atas untuk pendaftaran. Setelah itu kami menunggu nama kami dipanggil dan menuju ke poli. Lumayan rame pasien yang berdatangan ke mari. Saat kami sampai saja ada beberapa yang sudah mengantri alamat kami akan lama menunggu juga.

Sembari menunggu saya membaca buku yang ada dekat dengan ruang farmasi. Sudah tersusun rapi buku buku tentang kesehatan disana. Kurang lebih selama 30 menit menunggu tibalah akhirnya giliran ibu saya dipanggil. Saya menunggu sembari melanjutkan membaca buku kembali.

Sesudah keluar dari ruangan pemeriksaan selanjutnya kami ke menyerahkan resep yang dokter berikan ke pihak apotik. Dan yaa kami pun pulang. Sebelum itu ibu saya melakukan pemeriksaan di ruang radiologi terlebih dahulu letaknya ada di ruang bawah puskesmas.

Kami pun pulang kerumah, sesampainya dirumah saya langsung menyiapkan makan siang untuk ibu saya. Kemudian dilanjutkan dengan menonton tv. Tidak ada kegiatan lain kalo sudah seperti ini ya tandanya tidur sianglah jadinya.

Tepat pukul 3 sore saya dikejutkan dengan hp yang berdering ternyata teman saya hani menelfon mengajak keluar. Saya langsung bisa menebak dia ingin mengajak saya kemana yapp seblak lahh apalagi kalo bukan itu. Karena hani sudah bekerja di Lhokseumawe pulang seminggu sekali jadinya dia kangen makan seblak yang ada dikampung kami. Ditambah cuaca yang beberapa hari ini mendung dan sejuk menyantap seblaklah pilihan terbaik.

626AF5B7-727C-40F6-9004-10CCECEA0ED7.jpeg

E323DB2C-B2C1-4AB6-9809-CE8CF3EC80AF.jpeg

7ECE062A-7961-4D16-8ED0-9217ED67FC9C.jpeg

Setelah bersiap-siap hani pun sampai di rumah saya untuk menjemput temannya ini. Kami langsung pergi ke warung seblak. Selanjutnya memilih pertopingan yang menggugah selera. Saat sudah memilih topping kami pun membayarnya dan mencari tempat duduk yang nyaman untuk bercerita sambil menikmati seblak.

Terima Kasih untuk teman teman sekalian sudah mampir dipostingan saya. Semoga kita selalu diberikan kesehatan olah yang Maha Kuasa, dan jangan lupa untuk bersyukur atas segala nikmat yang sudah diberikan see you.

Best regards! nurulridhaa
Authors get paid when people like you upvote their post.
If you enjoyed what you read here, create your account today and start earning FREE STEEM!
Sort Order:  

Upvoted! Thank you for supporting witness @jswit.

Club Status#ClubNewcomer
Steem Exclusive
Plagiarism Free
BOT Free
Voting CSI[ ? ] ( 3.57 % self, 28 upvotes, 26 accounts, last 7d )
Steemladies0%
Burnsteem250%
AI contentHuman
Word count459
MOD's Observations/suggestions

Thank you for participating…..

She is a powerdown user.

Cc : @liasteem

Vote @pennsif.witness for growth across the Steemit platform through robust communication at all levels and targeted high yield developments with the resources available. Vote here